SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) segera mengeluarkan label halal dan jujur untuk produk makanan dan jasa. Langkah ini dipastikan bukan untuk menyerobot tugas yang selama ini dilakukan oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI). Ketua Umum PBNU Said Aqil Siroj mengatakan permintaan datang dari kelompok pengusaha yang tergabung dalam Himpunan Pengusaha Nahdliyin (HPN) dan para konsumen. Saat ini PBNU masih mengkaji berbagai produk sebelum diberi label.

Said menambahkan keputusan menerbitkan label halal dan jujur tidak dimaksudkan untuk menyaingi MUI. NU hanya ingin menjalankan hal tersebut sesuai keinginan masyarakat, khususnya Nahdliyin, baik dari kalangan pengusaha ataupun konsumen pengguna produk makanan dan jasa. [dtc/rda]

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya