SOLOPOS.COM - Paul Walker, aktor Fast and Furious (absnews.go.com)

Solopos.com, SOLO – Aktor Amerika Serikat Paul Walker yang tewas akibat kecelakaan lalu lintas, November 2013 lalu, meninggalkan kekayaan fantastis senilai US$25 juta atau lebih dari Rp300 miliar. Sesuai surat wasiatnya yang ditulis sebelum ia meninggal dunia, semua hartanya itu diberikan kepada putri tunggalnya, Meadow Rain Walker, sebagai pewaris tunggal.

Sebelumnya Paul Walker telah menuliskan surat wasiat yang telah disahkan oleh hakim pengadilan. Ia menunjuk ayahnya sendiri untuk menjadi pelaksananya. Ia juga telah mengajukan petisi untuk menujuk sang ibu, Cheryl Walker sebagai wali untuk anaknya sebagaimana yang telah diungkap pada surat wasiat yang dibuatnya. Sedangkan pengadilan terkait harta warisan itu rencananya akan digelar, akhir bulan ini.

Promosi Kisah Pangeran Samudra di Balik Tipu-Tipu Ritual Seks Gunung Kemukus

Dipaparkan Daily Mail, Rabu (5/2/2014), Meadow sebelumnya tinggal bersama ibunya, Rebecca Seteros, namun ketika usianya menginjak remaja, Meadow memilih untuk tinggal bersama ayahnya, Paul Walker, sebelum kecelakaan tragis merenggut nyawa Paul.

Teman dekat Paul, Ronn Shikari, mengungkapkan bahwa sahabatnya adalah orang yang sangat sederhana jauh dari gemerlap dunia keartisan Hollywood seperti kebanyakan selebritas lainnya. Ia hanya merasa senang dan bahagia jika bisa menghabiskan waktu dengan putri kesayangannya dan menjadi orang biasa pada umumnya.

“Paul adalah orang yang jauh dari kesombongan. Ia hanya ingin menjadi orang biasa. Saya tahu sebenarnya ia menyakiti diri sendiri dengan lebih banyak menghabiskan waktu di lokasi syuting. Ia lebih senang berada dekat dengan putrinya. Itu sebabnya ia ingin pensiun dari akting dan menghabiskan waktunya bersama Meadow,” ungkap Ronn Shikari.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya