SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta-– Maarif Institut yang didirikan mantan Ketum PP Muhammadyah Syafii Maarif– kembali memberikan penghargaan kepada tokoh kemanusiaan pemersatu bangsa. Dua tokoh kemanusiaan asal Yogjakarta dan Kalimantan Selatan meraih Maarif Award 2010.

“Penghargaan Maarif Award 2010 diberikan kepada dua orang yaitu Habib S Ali Al-Habsyi dari Martapura Kalsel dan Romo V Kirjito dari Magelang Jateng,” ujar perwakilan dewan juri Maarif Award 2010, Clara Joewono.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Hal ini disampaikan Clara dalam malam penganugrahan Maarif Award di Graha Bhakti Budaya Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Kamis (10/6).

Kedua sosok ini berasal dari dua latar belakang agama yang berbeda. Keduanya dinilai konsisten melakukan kerja kemanusiaan di tingkat akar rumput di daerah masing-masing.

“Dua tokoh ini memiliki komitmen yang luar biasa terhadap pertumbuhan kemandirian ekonomi rakyat miskin dan pembelaannya terhadap hak lingkungan bagi kehidupan rakyat terpinggirkan,” terang Clara.

S Ali Al Habsy adalah seorang aktivis kelahiran Barabai 15 September 1966, Ali adalah alumnus Fakultas Ekonomi Unlam Banjarmasih tahun 1991. Habib Ali adalah seorang aktivis Kalimantan Selatan yang sudah malang melintang di dunia pemberdayaan masyarakat sejak tahun 1987. Ali membakar semangat generasi muda untuk memperjuangkan wilayahnya dengan mendirikan NGO Lembaga Wahana Muda (Lewin) pada tahun 1990.

Romo V Kirjito lahir di Kulon Progo tanggal 18 November 1953. Romo Kirjito kini menjabat sebagai  Pastor Paroki St. Maria Magelang, sejak tahun 2000. Romi Kirjito memperjuangkan hak akan kehidupan yaitu air bersih di kaki Gunung Merapi. Romo Kirjito mengobarkan semangat perlawanan masyarakat Merapi terhadap upaya perusakan lingkungan hidup dengan cara damai.

Hadir dalam acara ini beberapa tokoh Nasional Seperti Wakil Ketua MPR Hajrianto Tohari, anggota Wantimpres Siti Fadillah Supari, ekonom Rizal Ramli, Wamendiknas Fasri Jalal, dan lain-lain.

dtc/tya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya