SOLOPOS.COM - Ilustrasi penanganan pasien Covid-19. (Reuters)

Solopos.com, KLATEN — Salah satu pasien positif Covid-19 dari Kecamatan Wonosari, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, yakni H, 60, laki-laki, meninggal dunia pada Jumat (11/9/2020). Sebelum meninggal dunia, korban jiwa dari Wonosari Klaten itu dinyatakan positif Covid-19 sejak 2 September 2020.

Meninggalnya pasien asal Kecamatan Wonosari itu membuat jumlah korban jiwa akibat Covid-19 di Kabupaten Bersinar menjadi 17 orang.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Sempat Gerayangi Janda, Pelaku Batal Perkosa & Lari Tanpa Celana Usai Anak Korban Nangis

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, H semula merasakan sakit dan dirawat di rumah sakit (RS) di luar Klaten. Saat di RS, H mengikuti tes swab. Hasil tes swab ternyata menyebutkan positif Covid-19. Selanjutnya, H sempat dirujuk ke RSUD Moewardi Solo.

Kuat dugaan, korban jiwa terbaru akibat Covid-19 di Klaten itu terpapar virus corona karena pernah kontak dengan pasien positif Covid-19 di Wonosari di waktu sebelumnya.

Kisah Unik Pria Trucuk Klaten yang Tinggal di Makam: Pernah Berjaya Jadi Dukun Togel

H dimakamkan sesuai protokol kesehatan pencegahan Covid-19. "Pemakaman sudah dilakukan [sesuai protokol pencegahan Covid-19]" kata Camat Wonosari, Muhammad Nur Rosyid, kepada Solopos.com, Jumat (11/9/2020).

Meninggalnya pasien Covid-19 asal Wonosari itu juga sudah dibenarkan Jubir Gugus Tugas Pencegahan dan Pengendalian (Gusgas PP) Covid-19 Klaten, Cahyono Widodo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya