SOLOPOS.COM - Suharso (Dok.SOLOPOS)

Suharso (Dok.SOLOPOS)

Solo (Solopos.com)–Kepala Kantor Kesbangpolinmas Kota Solo, Suharso mengemukakan Pemerintah Kota (Pemkot) segera merapatkan barisan dengan jajaran kepolisian guna meningkatkan kewaspadaan dan mengantisipasi berbagai kemungkinan terulangnya kejadian serupa.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Demikian pernyataan Suharso saat dihubungi Espos, Minggu (25/9/2011) terkait adanya bom bunuh diri di Gereja Bethel Injil Sepenuh (GBIS) Kepunton, Solo.

Ekspedisi Mudik 2024

“Harus diakui sesaat kita semua lengah. Padahal seharusnya kita semua tetap harus mewaspadai berbagai kemungkinan yang ada, khususnya dengan adanya kejadian serupa di beberapa daerah,” ungkap Suharso.

Lebih lanjut Suharso menyebutkan Selasa (27/9/2011) mendatang, pihaknya akan mengikuti rapat koordinasi (Rakor) bersama jajaran aparat pemerintah untuk memperkuat pengamanan di Kota Solo.

(sry)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya