SOLOPOS.COM - Kobaran api yang membakar Pasar Klitikan, Pakuncen, Wirobrajan, Jogja, Kamis (18/9/2014) malam. (Ujang Hasanudin/JIBI/Harian Jogja)

Harianjogja.com, JOGJA-Sebanyak 84 kios dan los di Pasar Klitikan, Kelurahan Pakuncen, Kecamatan Wirobrajan, Jogja, ludes terbakar, Kamis (18/9/2014) malam. (Baca : PASAR KLITIKAN KEBAKARAN : Diduga Karena Hubungan Arus Pendek)

Banyaknya benda-benda yang mudah terbakar membuat api cepat membesar dan melahap seluruh kios di blok B1 pasar tersebut.

Promosi Era Emas SEA Games 1991 dan Cerita Fachri Kabur dari Timnas

Informasi Harian Jogja, di lokasi kejadian, kebakaran itu terjadi sekitar pukul 23.45 WIB. Sumber api muncul dari salah satu kios bagian tengah blok B1, kemudian merembet ke bagian kios lainnya.

Ekspedisi Mudik 2024

“Awalnya api kecil keluar dari dalam rolling door toko elektronik,” kata Agus Riyanto, salah satu petugas keamanan Pasar Klitikan yang mengetahui pertama kali kebakaran.

Agus sudah berupaya memadamkan api dibantu tiga temannya, namun upayanya tidak membuahkan hasil. Sebanyak empat tabung alat pemadam api ringan (Ampar) yang tersedia di Pasar Klitikan, tak mampu menaklukan api.
Api terus membesar, terlebih benda-benda yang dijual di semua kios di blok B1 rata-rata mudah terbakar, seperti tas, gitar, helm, asesoris pakaian, barang elektronik dan onderdil motor.

Agus pun minta pertolongan warga sekitar. Saat warga berdatangan, api sudah membesar, dan melahap puluhan kios. Warga berupaya memadamkan dengan alat seadanya seperti ember dan baskom. Namun upaya warga pun tak mampu menaklukan ganasnya si jago merah.

Sekitar setengah jam kemudian petugas pemadam kebakaran dari unit Kota Jogja baru tiba di lokasi, menyusul kemudian kendaraan pemadam kebakaran dari Sleman dan Bantul. Setidaknya ada delapan kendaraan pemadam kebakaran yang dikerahkan untuk memadamkan api.

Petugas sempat kesulitan masuk ke area pasar karena banyaknya warga berdatangan untuk menyaksikan kejadian tersebut dari jarak dekat. Akhirnya api dapat ditaklukan sekitar pukul 02.00 WIB, Jumat dini hari.



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng

Justin Hubner Gantikan Ivar Jenner, Garuda Muda Siap Hadapi Australia Malam Ini

Justin Hubner Gantikan Ivar Jenner, Garuda Muda Siap Hadapi Australia Malam Ini
author
Abu Nadzib , 
Abu Nadzib Kamis, 18 April 2024 - 17:45 WIB
share
SOLOPOS.COM - Justin Hubner (Istimewa)

Solopos.com, DOHA — Meskipun ditinggalkan Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta akibat kartu merah, Tim Garuda Muda siap menghadapi Australia dalam laga kedua Piala Asia U-23, Kamis (18/4/2024) pukul 20.00 WIB.

Kehadiran Justin Hubner dapat mengisi kekosongan lini tengah yang ditinggalkan Ivar Jenner.

Promosi Era Emas SEA Games 1991 dan Cerita Fachri Kabur dari Timnas

Meski lebih sering menjadi bek kiri, Hubner yang kini bermain di klub Jepang Cerezo Osaka bisa dimainkan di posisi gelandang bertahan.

Timnas Indonesia U-23 wajib bangkit dan menang saat melawan Australia U-23 dalam lanjutan Piala Asia U-23 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Kamis (18/4/2024).

Koran Solopos

Pertandingan ini akan disiarkan langsung di RCTI mulai pukul 20.00 WIB.

Kekalahan Timnas Indonesia U-23 dari Qatar harus segera dilupakan demi lolos hingga semifinal.

Jika Garuda Muda kembali terpeleset dan gagal menang di pertandingan ini, peluang akan sangat kecil untuk lolos Grup A.

Emagazine Solopos

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong menyebut, Justin Hubner akan langsung bergabung dengan skuad Garuda Muda pasca memperkuat Cerezo Osaka, Rabu (17/4/2024).

Pria yang akrab disapa STY ini dalam keterangan resmi dari PSSI, Kamis (18/4/2024) mengatakan, Australia adalah tim yang kuat.

“Justin selepas pertandingan Piala Jepang dan sepertinya langsung jalan ke bandara dan kemungkinan besok pagi Kamis (18/4/2024), akan sampai ke Doha. Performa Australia lebih baik daripada Yordania di laga sebelumnya, hanya tidak ada cetak gol saja,” ucap STY.

Interaktif Solopos

Ia juga fokus untuk mengembalikan mental para pemain Timnas Indonesia U-23 yang kecewa setelah dikerjai habis-habisan saat kalah dari tuan rumah Qatar di laga perdana.

Menurut pelatih asal Korea Selatan ini, para pemain sudah bangkit dari kekecewaan selepas laga melawan Qatar.

“Memang ada ketidakadilan di keputusan wasit kemarin jadi suasana pemain sangat down. Tapi karena besok ada pertandingan lagi saya berusaha semaksimal mungkin untuk menghibur para pemain dan para pemain pun mendengarkan. Mereka juga bisa latihan dan bekerja keras dengan baik,” ucapnya.



Disinggung mengenai menu latihan, Shin Tae-yong mengatakan lebih fokus kepada pemulihan pemain selepas laga pembuka.

Selain itu, Witan Sulaiman dan kawan-kawan melahap menu latihan taktikal untuk persiapan lawan Australia dan Yordania.

“Memang kemarin karena satu hari setelah pertandingan jadi kita fokus latihan pemulihan. Untuk hari ini karena satu hari sebelum pertandingan juga jadi tidak bisa intensitas tinggi jadi kita fokus latihan taktik, bagaimana antisipasi lawan Australia dan Yordania,” ucapnya.

Mantan pelatih Korea Selatan ini berharap dukungan 100 persen dari masyarakat Indonesia di laga ini.

Baginya, dukungan tersebut sangat penting mengangkat moral para pemain yang sempat drop pascakalah dari Qatar.

“Memang banyak yang disayangkan di pertandingan kemarin dan para pemain sudah sangat bekerja keras. Sekarang juga jadi mohon dukungan penuh dari masyarakat Indonesia, kepada para pemain agar mereka bisa terhibur,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.

224 Siswa SMP Ikuti Seleksi Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar Boyolali

224 Siswa SMP Ikuti Seleksi Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar Boyolali
author
Suharsih Kamis, 18 April 2024 - 17:43 WIB
share
SOLOPOS.COM - Ratusan pelajar SMP mengikuti seleksi tertulis Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar Boyolali 2024 di Pendopo Gede Boyolali, Kamis (18/4/2024). (Istimewa/Tim Liputan Diskominfo Boyolali)

Solopos.com, BOYOLALI – Sebanyak 224 siswa tingkat SMP mengikuti seleksi tertulis Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar Boyolali ke beberapa wilayah Nusantara pada 2024 di Pendopo Gede Boyolali, Kamis (18/4/2024).

Dari 224 siswa tersebut, nantinya dijaring 20 siswa terbaik untuk menjadi duta seni. Ini adalah tahun ketiga pengiriman duta seni pelajar Boyolali ke sejumlah wilayah Nusantara. Seleksi tertulis diadakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan atau Disdikbud Boyolali.

Promosi Era Emas SEA Games 1991 dan Cerita Fachri Kabur dari Timnas

Kepala Disdikbud Kabupaten Boyolali, Supana, menyampaikan terdapat 224 pelajar SMP yang lolos administrasi dan berhak mengikuti seleksi tertulis.

“Seleksi administrasi sudah dilaksanakan, diikuti secara representatif oleh pelajar SMP se-Kabupaten Boyolali dan diikuti 224 calon peserta yang dinyatakan lolos seleksi administrasi,” jelas dia dalam keterangan tertulis yang diterima Solopos.com, Kamis.

Koran Solopos

Ia menjelaskan sebanyak 224 pelajar yang lolos seleksi administrasi berasal dari 38 SMP. Para pelajar itu terdiri atas 185 perempuan dan 39 laki-laki. Sebanyak 38 SMP asal pelajar itu tersebar dari seluruh wilayah Boyolali, baik negeri maupun swasta.

Sementara itu, salah satu pihak yang ikut ikut menyeleksi calon Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar Boyolali yaitu komunitas pegiat seni Ketholeng Institut. Anggota Ketholeng Institut, Ribut Budi Santoso, menjelaskan ada beberapa materi yang diujikan dalam seleksi tertulis hari itu.

Ia mencontohkan adanya materi terkait wawasan kebangsaan dan seni budaya. “[Materi tes] Terkait dengan seni budaya utamanya di Kabupaten Boyolali, berikutnya terkait dengan bagaimana mereka memiliki wawasan kebangsaan dan wawasan Pancasila, terkait dengan nasionalisme yang harus diterapkan oleh pelajar yang jadi duta seni. Jadi dua hal itu menjadi pokok materi tes,” kata dia.

Emagazine Solopos

Ribut menjelaskan seleksi tertulis berlangsung 90 menit dan panitia bakal mengambil 50% terbaik untuk selanjutnya mengikuti tes wawancara. Ia menjelaskan seleksi masuk Duta Seni dan Kebudayaan Pelajar ke Nusantara Kabupaten Boyolali itu gratis.

Sebagai informasi, Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar ke Nusantara Kabupaten Boyolali pada 2022 melakukan misi kebudayaan ke Pulau Sumatra (Kota Padang), Pulau Bali, dan Pulau Kalimantan di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Kemudian, pada 2023 Duta Seni Pelajar Nusantara melakukan misi kebudayaan ke Pulau Sulawesi (Kota Makassar), Jawa Barat di Kota Bandung, dan Pulau Bali.

Interaktif Solopos

Sementara itu, Bupati Boyolali, M Said Hidayat, turut hadir dalam pembukaan seleksi tertulis mengapresiasi para pelajar SMP yang telah berpartisipasi. Ia menilai banyak pelajar yang antusias untuk mengikuti seleksi duta seni pada 2024 ini.

“Bupati mengharapkan agar anak anak kami dapat memahami dan pada akhirnya nanti akan menumbuhkan rasa cinta pada Nusantara, tempat kita semua tinggal. Maka menumbuhkan rasa semangat persatuan dan kesatuan, memahami nilai-nilai budaya, ini menjadi hal yang penting,” jelas dia.



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.

Njomplang, Apple Investasi di Vietnam Rp256 Triliun di Indonesia Rp1,6 Triliun

Njomplang, Apple Investasi di Vietnam Rp256 Triliun di Indonesia Rp1,6 Triliun
author
Akhmad Ludiyanto Kamis, 18 April 2024 - 17:29 WIB
share
SOLOPOS.COM - Logo Apple. (Freepik)

Solopos.com, JAKARTA – Apple terus mengembangkan usaha mereka ke Asia Tenggara dengan berinvestasi di beberapa negara seperti Vietnam dan Indonesia. Di Vietnam CEO Apple Tim Cook berkomitmen menggelontorkan investasi Rp256 triliun. Sayangnya, di Indonesia angka yang Apple tanamkan cukup njomplang, yakni “hanya” Rp1,6 triliun.

Tim Cook menyampaikan bahwa pihaknya akan melanjutkan pembangunan program pengembangan talenta IT, Apple Developer Academy, di empat titik wilayah di Indonesia dengan total nilai investasi mencapai Rp1,6 triliun.

Promosi Era Emas SEA Games 1991 dan Cerita Fachri Kabur dari Timnas

Tim Cook telah bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) membahas hal tersebut. “Kami sangat antusias dengan komunitas pengembang yang berkembang di Indonesia, dan kami berharap dapat berinvestasi dalam kesuksesan lebih banyak pengode dengan akademi keempat kami di negara ini,” kata Tim Cook, dikutip dari laman resmi Apple, Rabu (17/4/2024).

Sementara itu, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan bahwa Apple telah mengucurkan investasi senilai Rp1,2 triliun untuk tiga akademi di Apple Developer Academy, yaitu di Jakarta, Surabaya, dan Batam.

Koran Solopos

Budi menambahkan bahwa Apple kembali menambah investasi dengan membangun program Apple Developer Academy di Bali, sehingga nilai investasinya mencapai Rp1,6 triliun. “Apple sudah bangun pengembangan SDM, dia membangun 3 Apple Developer Academy, di Batam, BSD, dan Surabaya, dan keempat nanti dibangun di Bali.

Jadi peningkatan SDM juga penting untuk kita, buat bangsa kita,” kata Budi saat ditemui di Kementerian Kominfo, Jakarta, Rabu (17/4/2024).

Dalam laman resmi Apple, disebutkan bahwa program Apple Developer Academy telah diikuti oleh lebih dari 2.000 calon pengembang. Sebagai bentuk dampak yang diberikan oleh akademi ini, 90% lulusannya telah mendapatkan pekerjaan di berbagai sektor mulai dari pendidikan, e-commerce, transportasi, hingga keberlanjutan.

Emagazine Solopos

Program sembilan bulan dari Apple Developer Academy mencakup dasar-dasar pemrograman, serta topik-topik lain seperti desain, pemasaran, dan manajemen proyek. Adapun untuk mendorong pertukaran budaya, kampus Bali akan menerima pendaftaran tidak hanya dari Indonesia, tetapi dari seluruh dunia, terlepas dari latar belakang pendidikan atau pengalaman pemrogramannya.

Hingga saat ini, peserta Apple Developer Academy berasal dari lebih dari 90 kota di seluruh Indonesia, dengan rentang usia antara 18 hingga 50 tahun, yang masing-masing membawa ide baru dan melibatkan pengalaman hidupnya dalam merancang aplikasi dan membuat rencana bisnis.

Sebelumnya, sudah terlebih dahulu menyatakan keinginannya untuk menambah investasi di Vietnam. Mengutip Reuters, nilai investasi yang digelontorkan Apple ke Vietnam mencapai USD15,84 miliar atau setara Rp256,22 triliun (kurs jisdor Rp16.176 per dolar AS). Hal tersebut disampaikan Tim Cook saat bertemu Perdana Menteri Vietnam Pham Minh Chinh pada Selasa (16/4/2024). Vietnam pun dikabarkan segera membentuk kelompok kerja untuk mendukung investasi Apple. “Hari ini, Apple mengumumkan akan meningkatkan belanja pemasok di Vietnam, seiring dengan kemajuan baru dalam inisiatif mendukung air bersih untuk sekolah-sekolah lokal,” ujar manajemen Apple, dikutip dari Reuters, Rabu (17/4/2024).

Interaktif Solopos

Anggaran untuk mendukung investasi tersebut mencapai sekitar USD15,84 miliar dan telah menciptakan sekitar 200.000 lapangan kerja. Selama ini Apple telah memproduksi iPad, AirPods, dan Apple Watch di Vietnam serta pemasok MacBook yang juga berinvestasi di negara Asia Tenggara.

Menurut daftar pemasok terbarunya, Apple memiliki 25 pemasok di Vietnam pada 2022, sama seperti tahun sebelumnya pada 2023 dan meningkat dari 21 pada 2020. Pemasok tersebut termasuk Foxconn, GoerTek, Luxshare, Intel, Samsung Electronics, dan Compal.

Adapun Foxconn, berencana pindah ke Vietnam dan beberapa di antaranya mengalihkan sebagian aktivitas ke luar Cina, di tengah ketegangan AS dan Cina. Vietnam sedang mencari dukungan dari Apple untuk mengembangkan energi terbarukan serta pelatihan sumber daya manusia berkualitas tinggi.



Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Beda Jauh! Investasi Apple di Vietnam Rp256 Triliun, RI Hanya Rp1,6 Triliun”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Memuat Berita lainnya ....
Solopos Stories