Solopos.com, SRAGEN – Kebakaran terjadi di Pasar Janglot, Desa Katelan, Tangen, Sragen, Sabtu (25/9/2021). Kebakaran yang terjadi tengah malam itu menyebabkan kerugian ditaksir hingga miliaran rupiah.

Kebakaran baru berhasil dipadamkan setelah petugas mengerahkan dua unit mobil pemadam. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Menurut keterangan warga, kebakaran terjadi saat hujan deras mengguyur wilayah Tangen sejak Sabtu pukul 19.30 WIB. Hujan deras tersebut diikuti listrik padam dalam waktu cukup lama.

Baca Juga: Waduh, Mayoritas Pasar di Sragen Ternyata Rawan Kebakaran

Sejumlah pedagang yang cepat mendapat informasi segera ke lokasi dan berupaya menyelamatkan barang-barang. Api padam total sekitar Minggu (26/9/2021) pukul 01.16 WIB.
43 Petak los dan tiga kios ludes akibat kebakaran tersebut. Polres Sragen menaksir kerugian akibat kebakaran mencapai Rp4,1 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya