SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Solopos.com)–Partai Nasional Demokrat (Nasdem) mentargetkan sebanyak 7.000 pengurus ranting di wilayah Jateng sudah terbentuk sebelum Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) partai tersebut pada digelar 26 Juli 2011 mendatang.

Demikian dikemukakan Ketua Umum Partai Nasdem, Rio Patrice Capella saat menggelar jumpa  wartawan menjelang penyelenggaraan Rapat Koordinasi Terbatas DPD Partai Nasdem se-Jateng di Hotel Novotel Solo, Minggu (12/6/2011). “Saat ini kepengurusan Partai Nasdem sudah terbentuk di 33 provinsi, 497 kabupaten/kota dan 6.670 kecamatan, atau telah mencapai 98 persen,” ungkap Rio.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Rio menyatakan optimistis pembentukan pengurus-pengurus ranting di tingkat desa itu dapat  tercapai. ”Sekarang tinggal membentuk kepengurusan di desa-desa. Itu tidak akan terlalu sulit,karena embrionya sudah ada. Untuk Jateng sendiri, kami target satu bulan ke depan bisa tercapai 100 persen,” tegas Rio.

(sry)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya