SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, PARMA — Klub mana yang bisa menghentikan dominasi Juventus? Pertanyaan ini agaknya selalu muncul jelang diputarnya ajang Seri-A dalam satu dekade terakhir. Bagaimana tidak, hegemoni Si Nyonya Tua sudah terlalu mengakar di kompetisi tertinggi Negeri Piza tersebut. Torehan delapan scudetto dalam delapan musim beruntun menjadi bukti bahwa Juve nyaris tanpa pesaing sepadan di Seri-A.

Di awal musim ini, Parma ketiban nasib sial karena harus langsung menghadapi sang juara bertahan dalam laga perdana Seri-A di Ennio Tardini, Sabtu (24/8/2019) malam WIB. Parma yang hanya menang sekali dalam 11 partai terakhirnya di Seri-A tentu menjadi lawan ideal bagi Si Nyonya Tua untuk mengawali musim.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Bintang andalan tim, Cristiano Ronaldo, plus pemain anyar seperti Adrien Rabiot, Aaron Ramsey, Matthijs de Ligt hingga Danilo juga siap bermain di giornata pertama akhir pekan ini. Satu-satunya hal yang mengganjal bagi tim tamu barangkali adalah absennya Maurizio Sarri.

Pelatih anyar Juventus ini harus melewatkan dua laga awal Juve karena menjalani pemulihan penyakit Pneumonia atau radang paru-paru. Kebiasaan merokoknya yang akut, menghabiskan hingga 60 batang rokok per hari, menjadi biang keladi problem kesehatan Sarri. Asisten pelatih Juve, Giovanni Martusciello, bakal mengambilalih posisi Sarri untuk mendampingi tim.

“Keputusan ini diambil agar pelatih bisa sesegera mungkin memulai kegiatan rutinnya, karena hari ini pun dia masih datang ke JTC [pusat latihan Juventus] untuk berkoordinasi dengan stafnya,” demikian pernyataan resmi Juventus, dilansir juventus.com, Kamis (22/8/2019).

Berkaca pada perbedaan kualitas skuat, Juventus seharusnya mampu memenangi laga pembuka ini meski tanpa pelatih kepala. Namun jangan lupa Gialloblu sempat menahan imbang Juve dengan skor 3-3 di Allianz Stadium musim lalu. Gervinho yang musim lalu mencetak 11 gol dan tiga assist di Seri-A bisa menjadi momok menakutkan bagi Juve yang tanpa kemenangan dalam lima laga terkini di Seri-A.

Gelandang anyar Juventus, Adrien Rabiot, mengaku sudah gatal ingin mencatatkan debut bersama Bianconeri di laga melawan Parma. Pemain yang didatangkan dari Paris Saint-Germain itu siap tampil all out jika dipercaya menjadi starter. “Semua akan sulit, mulai dengan Parma akhir pekan ini, tapi kami percaya diri. Kami harus memfokuskan segalanya ke Parma,” ujar Rabiot seperti dilansir Sky Sports

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya