SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Phuket–Para menlu menyerukan sentralitas ASEAN dalam pembentukan arsitektur kawasan dengan mempertegas pelaksanaan cetak biru Masyarakat Polkam, Masyarakat Ekonomi, dan Masyarakat Sosbud.

Para menlu menyerukan sentralitas (peran utama, red) ASEAN dalam pembentukan arsitektur kawasan dengan mempertegas pelaksanaan cetak biru Komunitas Politik Keamanan ASEAN, Komunitas Ekonomi ASEAN, dan Komunitas Sosial Budaya ASEAN.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Demikian seperti disampaikan Direktur Jenderal Kerjasama ASEAN Djauhari Oratmangun, saat dikontak detikcom melalui layanan pesan pendek hari ini, Rabu (22/7).

Djauhari mendampingi Menlu RI Hassan Wirajuda dalam Pertemuan ke-42 Menteri-Menteri Luar Negeri ASEAN (ASEAN Ministerial Meeting) yang berlangsung selama lima hari di Phuket, Thailand (19-23/7).

Menurut Djauhari, dalam pertemuan itu para Menlu juga saling bertukar pikiran mengenai upaya bersama dalam menghadapi krisis ekonomi dan keuangan global termasuk memperkuat kerjasama bidang ketahanan pangan dan energi.

Sebagai salah satu bentuk kerjasama tersebut, pertemuan juga membahas perkembangan Initiative for ASEAN Integration (IAI) untuk mempersempit kesenjangan pembangunan di kawasan.

dtc/tya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya