SOLOPOS.COM - Pantai Karang Payung Wonogiri. (Istimewa/Instagram @Herdiansyah002)

Solopos.com, WONOGIRI — Jika kalian berkunjung ke Wonogiri bagian Selatan, pastikan mampir ke surga yang tersembunyi, Pantai Karang Payung. Pantai ini masih jarang di datangi para wisatawan padahal keindahan yang di tawarkan sangat mempesona, yakni berupa tebing karang yang menjulang tinggi tegak lurus seperti sebuah benteng perlindungan.

Dilansir dari laman kataomed.com, Jumat (16/9/2022), Pantai Karang Payung berada di Dusun Dringo, Desa Guntur Harjo, Kecamatan Paranggupito, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah. Perjalanan menuju pantai ini dibutuhkan tenaga ekstra karena letaknya yang tersembunyi di antara perbukitan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Jalur menuju lokasi juga masih jalan setapak. Kendaraan bermotor maupun mobil hanya bisa parkir di Pantai Waru. Dilanjut, berjalan kaki ke arah barat sekitar 500 meter dan menuruni jalanan setapak serta melewati lebatnya pohon pandan laut.

Ekspedisi Mudik 2024

Saat tiba terlihat tebing karang tegak lurus di bagian barat pantai. Rasa lelah ketika menuju lokasi akan terbayar dengan panorama pasir putih yang masih bersih.

Hal itu seperti lukisan alam yang menakjubkan perpaduan antara karang, pasir putih, dan ombak laut. Suasana itu membuat pantai ini cocok menjadi lokasi camping.

Baca Juga: Yuk Ikutan Wonogiri Summer Camp di Watu Cenik, Ada Atraksi Paralayangnya lo

Jika beruntung, kalian dapat menjumpai mata air tawar yang muncul dari dalam tanah. Terutama saat timbunan pasir terkikis ombak.

Kegiatan lain yang bisa dilakukan ialah bermain air sambil mencari kerang cantik yang menyatu dengan pasir. Tiket masuk di wisata ini belum ada. Sebab, masih jarang ada pengunjung yang datang. Para pengunjung pun bebas berkunjung setiap harinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya