SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Panitia Khusus (Pansus) Administrasi Kependudukan (Adminduk) DPRD Solo menggelar rapat dengan Dispendukcapil membahas permasalahan kependudukan di Solo, termasuk masalah pungutan liar (pungli)  KK dan KTP yang sempat mencuat.

“Pukul 10.00 WIB rapat dengan Dispendukcapil. Agendanya adalah pemaparan Raperda Adminduk, namun juga akan kami tanyakan mengenai berbagai masalah kependudukan di Solo,” ungkap anggota Pansus, Asih Sunjoto Putro kepada Espos, Senin (7/6).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dia mengatakan, beberapa permasalahan yang akan dibahas termasuk mengenai grand design kependudukan Solo dan berbagai permasalahannya. Selain itu, kata politisi PKS ini, pihaknya juga akan menanyakan soal blangko KK yang sempat kosong serta adanya pungli dalam pembuatan KK dan KTP.

Asih menambahkan, masalah sinkronisasi data antara Pemkot dan Badan Pusat Statistik juga menjadi bahan kajian. “Semuanya kami tanyakan, jadi saat Raperda Adminduk dibahas, kami tahu duduk permasalahannya,” kata anggota Komisi I ini.

dni

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya