SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Ponco Suseno/JIBI/SOLOPOS)

Ilustrasi (Ponco Suseno/JIBI/SOLOPOS)

BOYOLALI--Ketua Gabungan Perkumpulan Petani Pengguna Air (GP3A) Waduk Cengklik, Boyolali mengundang Gubernur Jateng, Bibit Waluyo untuk menghadiri panen raya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Acara tersebut rencananya digelar pada 3 Oktober 2012 di Desa Dibal, Kecamatan Ngemplak.

“Petani di daerah Cengklik kiri mendapat bantuan Rp3,5 M dari Provinsi Jateng. Bantuan ini dimaksudkan untuk proyek rehabilitasi saluran sekunder. Bantuan disalurkan dua tahap, tahap pertama pada 2011 senilai Rp2,5 M. Sedangkan tahap kedua Rp1 M pada 2012. Untuk itu, sekarang kami ingin mengundang Gubernur sebagai rasa terima kasih,” ungkap Ketua GP3A Waduk Cengklik, Samidi, saat ditemui Solopos.com, di kantor PSDA wilayah Gandul, Senin (24/9/2012).

Samidi menuturkan pada 12 Agustus lalu, Dinas Pertanian Provinsi Jateng datang ke Ngemplak untuk melakukan survei lokasi. Survei dilakukan bersama dengan Dinas Pertanian, Perkebunan dan Perhutanan (Distanbunhut) Kabupaten Boyolali, KUPT  Distanbunhut Ngemplak, KUPT DPU & ESDM Ngemplak dan Ketua GP3A.

Dari tiga lokasi yang disurvei, yakni Dibal, Donohudan dan Pandeyan, yang terpilih Dibal. Menurut Samidi, kriteria  pemilihan lokasi berdasarkan jenis bibit yang sama, usia tanaman yang serempak dan di tepi jalan raya antara Asrama Haji Donohudan dan Bandara Adi Soemarmo Boyolali.

Dalam acara tersebut rencananya akan memamerkan hasil produksi tanaman pangan, holtikultural dan palawija. Selain itu, juga memamerkan produk unggulan dari 18 desa yang sawahnya dialiri air Waduk Cengklik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya