SOLOPOS.COM - Replika Pontiac 1949 Hanoman Warkop DKI hadir di IIMS 2015. (Dapurpacu.com)

Pameran otomotif IIMS 2015 memamerkan mobil gigi Hanoman dari film Warkop.

Solopos.com, JAKARTA – Pameran otomotif akbar Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 resmi dibuka. Sebagai kejutan, pengunjung disambut oleh mobil “gigi Hanoman” yang sempat dikendarai mendiang Dono Warkop.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Sebagai kejutan pembukaan, pameran otomotif IIMS 2015 menghadirkan replika mobil bergigi Hanoman seperti yang digunakan dalam film Warkop Gengsi Dong…! 1980 silam. Tak ketinggalan, Indro serta keluarga Dono dan Kasino juga diundang ke pameran itu.

“Pantas semuanya diundang, ternyata ada mobil ini. Kaget sih enggak, tapi saya merinding lihatnya. Ini mobil saat itu bahkan lebih populer dari Warkop,” ungkap Indro Warkop sebagaimana dikutip Solopos.com dari laman Dapurpacu, Rabu (19/8/2015).

Dalam film komedi lawas itu Dono yang berperan sebagai Slamet hendak kuliah di Jakarta dan meminta ayahnya membelikan mobil. Slamet ngebet minta mobil karena ingin bersaing dengan Paijo (Indro) dalam merebut hati Mia (Camelia Malik).

“Di film ini mas Dono ceritanya enggak mau kalah saya saya yang pakai Jeep. Terus dikasihlah mas Dono mobil yang ada gigi anomannya sama mas Kasino. Kenapa Hanoman? Karena waktu itu dimirip-miripin sama mas Dono,” imbuh Indro.

Indro bahkan mengakui mobil bergigi Hanoman yang aslinya adalah Pontiac 1949 itu benar-benar mirip aslinya, mulai dari gantungan, dasboard, warna hingga tahun produksinya.

Sebelumnya, pameran otomotif IIMS dibuka oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla. Mengusung tema The Essence of Motor Show, pameran yang rancang oleh PT Dyandra Promosindo itu ditargetkan mampu menarik 380.000 pengunjung selama 19-30 Agustus 2015.

“IIMS 2015 diikuti oleh 52 merek pemamer di area 100.000 meter persegi. Target kami bisa memperoleh 380.000 pengunjung selama penyelenggaraan,” ungkap Agung Adiprasetyo, CEO Kompas Gramedia selaku induk Dyandra Promosindo seperti dilansir laman Antara.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya