SOLOPOS.COM - Ilustrasi pemakaian masker di mobil (Freepik).

Solopos.com, SOLO -- Baru-baru ini masyarakat Solo dihebohkan dengan perempuan cantik yang terjaring razia karena tak pakai masker ketika berkendara di mobil sendirian.

Ternyata hal tersebut menuai pro dan kontra di netizen di media sosial. Ada yang beranggapan ketika berkendara di mobil sendirian tak perlu pakai masker, namun ada pula yang berpendapat sebaliknya.

Promosi Oleh-oleh Keripik Tempe Rohani Malang Sukses Berkembang Berkat Pinjaman BRI

Gampang Marah? Yuk Redam Emosi dengan 6 Cara Menyenangkan Ini

Berdasarkan unggahan pengelola akun Instagram @koransolopos, Kamis (17/9/2020), terkait razia tersebut, beberapa netizen adu pendapat.

"Tuh kan, makanya jangan lupa lur... Pakai masker. Lanjutkan pak satpol PP, semangat. Semoga dengan adanya sanksi sosial, makin banyak yg disiplin dan jadi gaya hidup baru," ujar salah satu netizen.

Musik Bisa Menurunkan Berat Badan? Begini Caranya

"Kalau sendirian di dalam mobil ga pake masker, mosok ya dirazia dan dikasi sanksi? Dia membahayakan siapa?" tanya netizen lainnya.

Perempuan yang terkena razia berinisial CL tersebut pun angkat bicara. Ia mengaku kaget dan bingung lantaran terjaring razia masker.

Cara Hemat Bensin Motor Matic, Nomor 3 Kerap Disepelekan

“Saya nyetir mobil sendirian. Masker saya di kuping, lalu kena razia. Itu enggak adil. Beda kalau dikerumunan saya enggak pakai masker. Ini saya di mobil, sendirian. Di mobil pribadi. Di mobil apa harus on masker, apa tidak pengap?” tuturnya kepada Solopos.com, Kamis (17/9/2020).

Lalu, apakah harus pakai masker saat berkendara mobil sendirian?

Bakso Bakar Hits Pak'e Ida Solo, Tanpa Pelet Bisa Bikin Lengket

Kata Ahli Kesehatan

Ahli paru dari Rumah Sakit Persahabatan, Jakarta, Erlang Samoedro mengatakan risiko penularan Covid-19 saat sendirian di dalam mobil pribadi terbilang kecil.

"Paparan virus dari orang jadi bila tidak ada orang lain berarti tidak ada paparan. Jadi aman kalau enggak ada orang lain," jelas Erlang kepada Detik.com, Kamis.

Resep dan Cara Membuat Odading, Jajanan yang Lagi Viral

Senada dengan Erlang, Aaron Hamilton dari Cleveland Clinic Main Campus mengatakan berkendara sendiri di dalam mobil termasuk rendah risiko penularan.

Oleh karena itu, masker tak harus selalu dipakai ketika berkendara di mobil sendirian.

Misteri Kuntilanak Ngesot Hingga Sosok Rambut Gimbal di Terminal Tirtonadi Solo

"Hanya saja ada beberapa skenario yang membuat memakai masker jadi masuk akal untuk melindungi orang lain saat pandemi ini. Salah satunya bila di dalam mobil ada orang lain yang ikut menumpang," ujar Aaron sebagaimana diberitakan JEDA.ID dari Cleveland Clinic.

"Anda juga sebaiknya memakai masker saat menurunkan jendela mobil untuk berinteraksi dengan orang lain. Misalnya, saat di drive-thru atau lokasi sejenis," tambah dia.

3 Langkah Mengetahui Bakat Anak Sejak Dini

Kata Satpol PP

Lain halnya dengan Kepala Satpol PP Solo, Arif Darmawan. Saat dihubungi Solopos.com, Kamis malam, ia mengatakan razia masker dilakukan berdasarkan Perpres Nomor 6 tahun 2020 yang diturunkan dalam Perwali Solo Nomor 24 tahun 2020.

“Di pasal 6 ayat 2 disebutkan bahwa wajib memakai masker ketika beraktivitas di luar rumah. Tidak dibedakan beraktivitas apa dan naik apa. Tentunya dikecualikan ketika makan dan sebagainya yang mengharuskan membuka penutup mulut [masker],” urai dia.

Takut Suami Selingkuh? Cek Tanda-tanda Pasangan Setia di Sini



Nggilani Lur! Ini yang Terjadi Jika Lalat Hinggap di Makanan

Berita Kesehatan Lainnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya