SOLOPOS.COM - Pedagang ayam potong di di Pasar Jaten, Kabupaten Karanganyar, Selasa (28/3/2023). (Solopos.com/Indah Septiyaning Wardani)

Solopos.com, KARANGANYAR – Dua pekan setelah Lebaran, harga kebutuhan pokok di Kabupaten Karanganyar menunjukkan tren yang beragam. Beberapa harga mengalami penurunan, namun ada juga yang masih mengalami kenaikan pada Selasa (23/4/2024).

Berdasarkan informasi dari  Satu Data Kabupaten Karanganyar per Selasa, hampir semua bahan pokok yang melonjak tinggi saat Lebaran kini mulai turun harganya. Namun, masih ada beberapa komoditas yang mengalami kenaikan, seperti hasil laut, bawang merah lokal, bawang putih kating, cabe merah keriting, daging ayam negeri, daging sapi has dalam, beras premium, dan minyak goreng.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kenaikan harga tertinggi terjadi pada bawang putih kating, dengan lonjakan sebesar Rp59.091. Sementara itu, minyak goreng kemasan premium seperti Bimoli, Sunco, dan Tropicana mengalami kenaikan terendah

Berikut daftar harga bahan pokok lengkap per Selasa:

Beras

  • Beras Cap IR 64 Premium : Rp15.250/kg (naik Rp1.108/kg)
  • Beras Cap IR 64 Medium : Rp14.000/kg (turun Rp1.714/kg)

Gula

  • Gula Pasir Kristal Putih : Rp17.375/kg (turun Rp196/kg)

Minyak goreng

  • Minyak goreng curah : Rp16.541/liter (turun Rp292/liter)
  • Minyak goreng kemasan premium (Bimoli/Sunco/Tropicana) : Rp18.958/liter (naik Rp101/liter)
  • Minyak goreng kemasan medium (Hemart) : Rp15.791/liter (naik Rp666/liter)

Daging sapi

  • Daging sapi lokal (tetelan) : Rp 74.166/kg (turun Rp3.611/kg)
  • Daging sapi lokal kualitas 1 (paha belakang) : Rp128.636/kg (naik Rp9.221/kg)
  • Daging sapi lokal kualitas 2 : Rp110.000/kg (naik Rp2.500/kg)
  • Daging sapi lokal/daging has dalam (tenderloin) : Rp124.166/kg (naik Rp26.666/kg)
  • Daging sapi lokal/daging has luar (sirloin) : Rp112.916/kg (turun Rp14.584/kg)
  • Daging sapi lokal/daging sandung lamur (brisket) : Rp86.666/kg (turun Rp16.191/kg)

Daging ayam

  • Daging ayam kampung utuh : Rp54.500/kg (turun Rp500/kg)
  • Daging ayam negeri/broiler : Rp38.000/kg (naik Rp1.334/kg)

Telur ayam

  • Telur ayam kampung : Rp2.930/butir (turun Rp70/butir)
  • Telur ayam negeri : Rp27.291/butir (turun Rp153/butir)

Cabai

  • Cabai merah besar : Rp30.416/kg (turun Rp10.028/kg)
  • Cabai merah keriting : Rp32.846/kg (naik Rp958/kg)
  • Cabai rawit hijau : Rp22.416/kg (turun Rp2.284/kg)
  • Cabai rawit merah : Rp31.461/kg (turun Rp427/kg)

Bawang

  • Bawang merah lokal : Rp51.500/kg (naik Rp5.500/kg)
  • Bawang putih honan : Rp39.083/kg (turun Rp4.805/kg)
  • Bawang putih kating : Rp106.000/kg (naik Rp59.091/kg)
  • Bawang bombai putih : Rp36.166/kg (turun Rp924/kg)

Hasil laut

  • Udang : Rp73.333/kg (naik Rp3.333/kg)
  • Ikan tongkol : Rp32.916/kg (naik Rp3.631/kg)
  • Ikan payau kembung : Rp32.416/kg (naik Rp1.675/kg)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya