SOLOPOS.COM - Hakim Pengadilan Negeri (PN) Surabaya Itong Isnaeni Hidayat (kedua kiri) dikawal petugas saat tiba untuk menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Kamis (20/1/2022). KPK menangkap Itong Isnaeni Hidayat dan beberapa orang lainnya dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) karena diduga terlibat suap terkait pengurusan perkara yang tengah berlangsung di PN Surabaya. ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/rwa.

Solopos.com, SURABAYA — Proses persidangan di Pengadilan Negeri Surabaya tidak terganggu dengan adanya operasi tangkap tangan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kepada hakim berinisial IH dan juga panitera pengganti berinisial H, Rabu (19/1/2022).

Pejabat Humas Pengadilan Negeri Surabaya Martin Ginting di Surabaya, Kamis (20/1/2022), mengatakan proses persidangan berjalan normal sekalipun ada oknum hakim yang ditangkap KPK.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Proses persidangan yang lainnya tidak terganggu. Berjalan normal,” ujarnya saat dikonfirmasi di Pengadilan Negeri Surabaya.

Ia mengatakan, proses persidangan untuk kasus yang lain tidak ada masalah, dan berjalan seperti biasanya. Sedangkan untuk persidangan dengan hakim oknum tersebut, maka sudah digantikan dengan hakim yang lainnya.

Baca Juga: Terkuak! Hakim PN Surabaya yang Terkena OTT KPK Punya Tanah di Solo

“Kami sudah berkoordinasi dengan pimpinan terkait dengan OTT tersebut, sehingga pelaksanaan persidangan di PN Surabaya bisa berjalan seperti biasa,” ujarnya.

Ia mengatakan, sampai dengan saat ini pihaknya masih belum bisa melakukan komunikasi dengan dua orang aparatur sipil negara (ASN) Pengadilan Negeri Surabaya yang terkena operasi tangkap tangan KPK.

“Kalau tadi pagi, setelah penyegelan ruang kerja hakim, kami mendapat informasi kalau oknum hakim berinisial IH dan panitera pengganti berinisial H di bawa ke Polda Jatim. Namun, setelah itu kami tidak mengetahui lagi karena ranahnya sudah menjadi kewenangan KPK,” tuturnya.

Baca Juga: Foto-Foto Hakim PN Surabaya yang Terjaring OTT Tiba di Gedung KPK

Seperti yang sebelumnya disampaikan oleh Plt. Juru Bicara KPK Ali Fikri, ada tiga orang yang telah diamankan KPK dalam operasi tangkap tangan tersebut.

Mereka adalah hakim, panitera, dan pengacara. Namun, terkait dengan nama tiga pihak tersebut, KPK belum menginformasikan secara lebih lanjut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya