SOLOPOS.COM - Sukarelawan mengevakuasi jasad Linggo Kurnianto, 22, yang ditemukan mengapung di Sungai Mungkung, Dusun Karangwuni, RT 012, Desa Pandak, Sidoharjo, Sragen, Senin (27/3/2017). (Istimewa)

Orang tenggelam Sragen, warga Pandak ditemukan tewas mengapung di kali setelah hilang dua hari.

Solopos.com, SRAGEN — Sesosok mayat ditemukan mengapung di aliran Sungai Mungkung, Dusun Karangwuni, RT 012, Desa Pandak, Kecamatan Sidoharjo, Sragen, Senin (27/3/2017).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Mayat itu teridentifikasi bernama Linggo Kurnianto, 22, warga setempat yang hilang sejak Sabtu (25/3/2017) sore. Informasi yang dihimpun Solopos.com, mayat Linggo kali pertama ditemukan Karno, 50, warga Newung, Desa Sribit, Sidoharjo, sekitar pukul 10.45 WIB.

Saat itu, Karno mendengar deburan air seperti ombak di bibir Sungai Mungkung. Penasaran, dia pun mengecek ke lokasi. Saat itulah dia menemukan sosok tubuh mengapung dalam kondisi tengkurap.

Karno lantas melaporkan temuan mayat itu kepada warga sekitar yang diteruskan ke Polsek Sidoharjo. Tak lama kemudian, jajaran Polsek Sidoharjo bersama sukarelawan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Korps Suka Rela (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) Sragen, petugas medis dari puskesmas setempat dan lain-lain tiba di lokasi.

Mereka mengevakuasi jasad Linggo Kurnianto. “Jenazah selanjutnya kami bawa ke RSUD dr. Soehadi Prijonegoro Sragen untuk pemeriksaan lebih lanjut,” kata Koordinator KSR PMI Sragen Endro kepada Solopos.com, Senin siang.

Kapolsek Sidoharjo AKP Agus Taruno mengatakan berdasar hasil visum tidak ditemukan tanda-tanda bekas penganiayaan di tubuh Linggo. Polisi memperkirakan korban meninggal dunia karena tenggelam di Sungai Mungkung.

Berdasar keterangan warga, Linggo sudah hilang sejak Sabtu pukul 15.00 WIB. Warga sekitar sudah berupaya mencari keberadaan Linggo. Namun, warga hanya menemukan sepasang sandal di pinggir Sungai Mungkung sekitar pukul 23.00 WIB. Diduga dia terlepeset ke sungai dan tidak bisa berenang.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya