SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Organisasi Papua Merdeka (OPM) diminta mengikuti langkah-langkah perjuangan Gerakan Aceh Merdeka (GAM) untuk mengedepankan dialog daripada angkat senjata, dalam menyelesaikan persoalan di Papua. Ketua Dewan Direktur Lembaga Kajian Publik Sabang-Merauke Circle (SMC), Syahganda Nainggolan hari ini, Sabtu (30/6) mengatakan, dengan mengakhiri perjuangan bersenjata menuju dialog, dipastikan kemelut di Papua akan teratasi, dan membawa prospek perubahan mendasar, sekaligus harapan lebih baik yang menguntungkan masyarakat Papua.

Syahganda menambahkan, prakarsa dialog dari para tokoh Papua dinilai sangat diperlukan, untuk dapat mengakomodir kepentingan sejumlah elemen suku, berikut aspirasi OPM. Pemerintah pusat juga diharapkan dapat mengedepankan gagasan dialog agar persoalan di Papua secepatnya berakhir. Karena itu, perlu diupayakan tokoh utama yang kredibel dan dipandang cekatan dalam menjembatani upaya dialog tersebut. [vivanews/rda/bet-mg]

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya