SOLOPOS.COM - Olivia Kartika Saputri, 17, asal Nusukan, Banjarsari, Solo, ditemukan di Kotagede, Jogja. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO — Kabar hilangnya Olivia Kartika Saputri, remaja asal Nusukan, Banjarsari, Solo, sempat membuat heboh, terutama pihak keluarga. Gadis 17 tahun itu akhirnya ditemukan di Kota Jogja pada Jumat (8/4/2022) malam setelah hilang nyaris dua pekan.

Sebelum ditemukan, Olivia ternyata sempat meminta tolong aparat Polsek Umbulharjo agar diteleponkan keluarganya. Hal ini diceritakan ayah kandung Olivia, Dwi Ariyanto, kepada Solopos.com, Sabtu (9/4/2022).

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Dwi mengaku mendapat kabar soal keberadaan anaknya itu dari temannya. Teman tersebut mendapat telepon dari Polsek Umbulharjo yang mengabarkan keberadaan gadis yang akrab disapa Oliv tersebut. “Saya dikabari teman sekitar pukul 22.00 WIB bahwa ada telepon dari Polsek Umbulharjo yang mengabari tentang anak saya,” ungkapnya saat ditemui di rumahnya.

Baca Juga: Menghilang Hampir Dua Pekan, Gadis 17 Tahun Asal Nusukan Solo Ditemukan

Oleh polisi, Oliv diminta menunggu di musala Terminal Giwangan, Jogja. Sedianya polisi akan mencarikannya bus ke Solo agar ia bisa pulang keesokan harinya.  “Tapi saat teman saya telepon polisi untuk memastikan benar tidaknya remaja itu adalah Oliv, ternyata sudah tak ada di musala,” ujar dia.

Ada kekhawatiran di benak Dwi bahwa anaknya yang sudah diketahui keberadaannya hilang lagi. Meski demikian, adanya kabar tersebut cukup menolong mempersempit pencarian. Tak mau kehilangan anaknya lagi, Dwi mengajak teman-temannya pergi ke Jogja untuk menjemput Oliv. Menggunakan mobil pinjaman, mereka saat itu juga berangkat ke Jogja.

Keberadaan Oliv kembali menemui titik terang setelah adanya telepon masuk dari nomor tak dikenal. Rupanya itu dari seorang petugas Satpam BRI Kota Gede, Jogja, yang mengabarkan Oliv ada bersamanya. Ia dimintai tolong Oliv untuk menghubungi mereka. Untuk memastikan bahwa benar itu Oliv, Dwi melakukan video call. Dari situ terlihat benar itu anaknya. Dwi dan teman-teman langsung meluncur ke BRI Kota Gede.

Baca Juga: Begini Kronologi Penemuan Gadis Nusukan Solo Setelah Hilang 2 Pekan

Sayang, sesaat hendak tiba di BRI Kota Gede, Oliv ternyata tak lagi ada di sana. “Ternyata anak saya sudah di polsek,” ungkap Dwi.

Saat ayah dan anak itu akhirnya bertemu, Oliv langsung menangis dan memeluk Dwi. Dwi belum berani bertanya lebih jauh kenapa ia pergi meninggalkan rumah sejak 27 Maret 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya