SOLOPOS.COM - Selfie atlet Korsel dan Korut. (Istimewa)

Olimpiade 2016 kembali dihebohkan dengan aksi simpatik atlet Korsel dan Korut.

Solopos.com, RIO DE JENEIRO – Pemandangan menarik kembali tersaji dari gelaran Olimpiade 2016 di Rio De Jeneiro, Brasil. Atlet Korea Selatan, Lee Eun Ju tampak mengajak selfie atlet Korea Utara, Hing Un Jong. Foto itu menjadi viral.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Korea Selatan dan Korea Utara adalah negara serumpun yang tak pernah akur sejak lama. Namun sedikit kesejukan datang di arena Olimpiade 2016 di Brasil karena sebuah selfie.

Lee Eun ju dari Korea Selatan dan Hing Un jong dari Korea Utara adalah atlet senam yang sedang berlaga di Brasil. Mereka sempat bertemu, menyapa dan kemudian menarik perhatian dunia karena melakukan selfie bersama dengan sebuah smartphone.

Selfie itu jadi pemberitaan dan menuai pujian karena menunjukkan semangat kebersamaan di Olimpiade. Padahal secara teknis, Korut dan Korsel masih berperang. Korut berulangkali mengancam akan memusnahkan Korsel dengan misilnya.

Kedua atlet memang gagal meraih medali, namun itu tak menjadi soal. Untuk waktu yang singkat, mereka seakan menyatukan dua Korea yang selalu berseteru.

Lihatlah pesenam dari Korut dan Korsel mengambil selfie bersama-sama. Inilah mengapa kami mengadakan Olimpiade,” demikian kicauan seorang pengamat politik, Ian Bremmer, di Twitter.

Banyak yang menganggapnya sebagai foto Olimpiade 2016 yang paling ikonik sejauh ini. Namun tak sedikit pula yang mengkritik, bahkan ada yang mencemaskan nasib Hing Un Jong sepulangnya ke Korut.

Dilansir BBC, Selasa (9/8/2016), tak menutup kemungkinan jika sang diktator Kim Jong un akan menghukumnya. Semoga saja tidak demikian. Terlebih dengan mempertimbangkan fakta bahwa Hing adalah atlet andalan Korut di mana pada Olimpiade Beijing delapan tahun lalu, dia jadi pesenam pertama Korut yang menyabet emas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya