SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Manchester (Solopos.com)--Olympique Marseille akan mendatangi Manchester United dalam partai penentuan babak 16 besar.Tim asal Prancis ini tetap optimis bisa melewati MU itu kendati sang lawan punya rekor kandang yang apik.

Marseille akan bertandang ke Old Trafford, Rabu (16/3/2011) dinihari WIB guna meladeni MU untuk memperebutkan satu tiket ke perempatfinal.

Promosi Kanker Bukan (Selalu) Lonceng Kematian

Meski demikian ini akan jadi misi yang sulit bagi anak asuhan Didier Deschamps. Pasalnya sejauh ini MU selalu berhasil mencatatkan hasil yang positif di laga kandangnya.

Ekspedisi Mudik 2024

Statistik menunjukkan sepanjang musim ini, Wayne Rooney dkk. tidak pernah gagal membawa poin jika berlaga di depan pendukungnya sendiri. Dalam 21 kali partai kandangnya, MU cuma tiga kali seri dan sisanya selalu berakhir dengan kemenangan.

“Sebenarnya, kami tidak merasakan tekanan apapun menjelang pertandingan ini, meski ini adalah situasi yang belum pernah kami hadapi sebelumnya,” ujar kapten Marseille Steve Mandanda dalam situs resmi UEFA seperti diberitakan detikcom, Selasa (15/3/2011).

“Kami tahu kami akan melawan tim yang hebat tapi kami punya segalanya untuk dipertaruhkan. Kami sangat percaya kami bisa mengalahkan United dan kami punya hasrat untuk melakukannya kami juga harus percaya diri dan yakin bisa mencapainya.”

Marseille berhasil menahan MU 0-0 di pertemuannya yang pertama. ‘Setan Merah’ butuh menang sementara Marseille hasil seri dengan gol sudah cukup untuk meloloskan mereka.

(dtc/tiw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya