SOLOPOS.COM - Tim gabungan Pemkab Blora mengevakuasi jenazah ODGJ yang tenggelam di DAS Bengawan Solo, Jumat (23/7/2021). (Istimewa)

Solopos.com, SEMARANG – Tim SAR gabungan Pemkab Blora menemukan jenazah orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang dilaporkan tenggelam di Daerah Aliran Sungai (DAS) Bengawan Solo. Tepatnya di  Desa Balun, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah (Jateng), Jumat (23/7/2021) pagi.

ODGJ itu hingga kini belum diketahui asal usul serta identitasnya. Meski demikian, berdasarkan keterangan dari warga, ODGJ berjenis kelamin laki-laki kerap berkeliaran di jalanan Desa Balun.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Kepala Kantor Basarnas SAR Semarang, Heru Suhartanto, mengatakan awalnya ODGJ itu diketahui mandi di DAS Bengawan Solo, Kabupaten Blora, pada Kamis (22/7/2021) siang. Namun, tiba-tiba ODGJ itu tenggelam dan tidak bisa menyelamatkan diri.

Baca Juga: Lepas Ketegangan Suntik Vaksin di Sky View Banaran

“Kejadian ODGJ tenggelam itu diketahui saksi, Puji, 35, warga Desa Nguken, Kecamatan Pandangan, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur (Jatim). Sehari-hari saksi bekerja sebagai jasa penyeberangan di wilayah aliran sungai itu,” ujar Heru dalam keterangan resmi.

Saat kejadian tersebut, lanjut Heru kondisi aliran sungai cukup deras. Kedalaman sungai berkisar 5 meter dengan lebar mencapai 20 meter.

Sementara korban akhirnya berhasil ditemukan 500 meter ke arah utara dari lokasi dia tenggelam. Korban kemudian dibawa ke RSU Kecamatan Cepu untuk selanjutnya dikebumikan.

Baca Juga: Penutupan Exit Tol di Jateng Diperpanjang

“Perangkat Desa Balun sudah menyiapkan tempat pemakaman. Semoga korban husnul khatimah. Dengan ditemukannya korban, maka operasi SAR dinyatakan selesai. Kami mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang sudah membantu proses evakuasi korban,” jelas Heru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya