SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Meski hanya berkunjung 25 menit, Presiden Amerika Serikat Barack Obama punya kesan sendiri terhadap Masjid Istiqlal. Obama dan istrinya ini pun memberikan coretan kecil untuk masjid terbesar di Asia Tenggara  ini.

“Saya mendapatkan kehormatan untuk dapat kesempatan mengunjungi masjid yang megah ini. Masjid yang menjadi simbol yang memberikan peran kepada Islam, mengatur, membimbing rakyat Indonesia yang jumlahnya jutaan,” kata Imam Masjid Istiqlal, Ali Mustofa Yaqub, mengartikan tulisan Obama di buku tamu tersebut, Rabu (10/11).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Ali mengatakan, selain catatan tersebut, Obama juga mengharapkan agar kunjungannya ke masjid ini dapat mempromosikan ke dunia untuk saling memahami dan hidup berdampingan antar umat beragama tanpa melihat perbedaan karena semuanya hamba Tuhan. “Itu ditandatangani oleh Obama dan Michelle sendiri,” ujar Ali via telepon.

Ali juga mengatakan kepada Obama bahwa Obama sebagai pemimpin negara punya peran penting dalam memberikan kedamaian di dunia. Saat itu juga Obama menjawab kalau peran penting yang ia punya itu tidak bisa dijalankan sendiri olehnya namun butuh bantuan semua kalangan.

“Katanya, nggak mungkin dapat saya kerjakan sendiri pasti bantuan dari pihak-pihak lain untuk mengerjakannya juga,” jelasnya.

dtc/tiw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya