Sabtu, 19 November 2011 - 17:01 WIB

Obama tinggalkan Indonesia

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Denpasar [SPFM], Presiden Amerika Serikat Barack Obama meninggalkan Bali, Indonesia, Sabtu (19/11). Obama berada di Bali untuk menghadiri rangkaian KTT ke-19 ASEAN dan KTT ke-6 Asia Timur di Nusa Dua. Obama bertolak menuju negaranya dan dilepas Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro dan Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat Dino Patti Djalal.

Sekitar satu jam sebelumnya, Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Hillary Clinton telah mendahului kepulangan Obama ke Amerika Serikat.  Selama rangkaian pertemuan puncak ASEAN dan Asia Timur digelar, Obama mengadakan pertemuan dengan para pimpinan negara ASEAN dan secara bilateral mengadakan pertemuan dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Advertisement

Hal lain yang dicapai dalam kunjungannya ke Indonesia kali ini adalah tercapainya pembelian 230 pesawat Boeing B-737 oleh maskapai penerbangan nasional Indonesia Lion Air. Dia pun menyebut perjanjian ini merupakan salah satu contoh luar biasa dari peluang investasi perdagangan dan komersial yang ada di kawasan Asia Pasifik. [ant/ary]

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif