SOLOPOS.COM - Seporsi Soto Girin khas Sragen. (Instagram/@gemarkulineran)

Solopos.com, SRAGEN – Sejak dibuka pada pertengahan Maret lalu, Sentra Kuliner Veteran Brigjen Katamso mampu menjadi primadona baru bagi warga Sragen. Bagaimana tidak? Tempat makan yang lagi hit di Sragen itu selalu dibanjiri pengunjung setiap malam. Pengunjung akan melimpah ruah saat tiba akhir pekan.

Lokasi Sentra Kuliner Veteran Brigjen Katamso relatif strategis karena berada di tengah kota. Lokasinya tepat berada di pojok jalan atau pertemuan antara Jl. Veteran dan Jl. R.A. Kartini atau berada tak jauh dari Stadion Taruna Sragen. Nama Brigjen Katamso dipakai untuk menghormati jasa salah satu Pahlawan Revolusi yang lahir di Sragen tersebut.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Lalu ada menu apa sajakah di Sentra Kuliner Veteran Brigjen Katamso Sragen. Berikut Solopos.com sajikan sejumlah menu yang bisa dicicipi di tempat makan yang lahir hit di Bumi Sukowati ini. Daftar menu ini bisa jadi referensi saat buka puasa hlo.

Baca jugaa: Suegeerr… 3 Es Legend di Solo Ini Wajib Banget Dicicipi

Satai Ayam Ponorogo Pak Bagong

Di kalangan warga Sragen, Satai Ayam Ponorogo sudah cukup popuper. Cukup banyak local guide yang memberikan bintang lima pada kuliner yang satu ini. Secara keseluruhan, Satai Ayam Pak Bagong mendapat nilai bintang 4,5 dari local guide setelah mencicipi kuliner ini.

“Sate legend dari zaman tahun 80-an di agen bis kobame Terminal Martonegaran Sragen. Top pokoknya untuk Sate Pak Bagong,” tulis Jono Mas, salah satu local guide.

Baca juga: Kuliner Legendaris Solo: Es Dawet Telasih Bu Dermi, Dulu Dijual Cuma Rp250

Sate Kambing Mungkung

Satai Mungkung bukan hanya dijumpai di jalan Sragen-Solo, tepatnya di Dukuh Mungkung, Desa Jetak, Kecamatan Sidoharjo, Sragen. Warung satai juga hadir di Sentra Kuliner Veteran Brigjen Katamso Sragen. Warung satai ini banyak direkomendasikan oleh local guide. Cukup banyak dari mereka yang memberi nilai bintang 5. Secara keseluruhan, warung satai ini mendapat nilai bintang 4,2 dengan 360 ulasan.

Soto Girin

Tidak diragukan lagi, Soto Girin merupakan salah satu soto legendaris di Sragen. Soto Girin menjadi representasi soto khas Sragen. Bila kuah Soto Boyolali dan Soto Solo cenderung berwarna bening, kuah Soto Girin berwarna keruh atau buthek karena kaya akan rempah-rempahnya. Terdapat beberapa kedai Soto Girin yang dijajakkan di Kota Sragen.

“Soto Girin adalah salah satu kuliner legendaris di Kota Sragen yang berdiri sejak 1953. Tempat ini menyediakan makanan soto bening yang rasanya cukup segar dan disajikan dengan mangkok kecil,” tulis Reza Nurwansyah.

Baca juga: Sate Kambing Pak Poyo Tanon Sragen, Langganan Bintang Sepak Bola Terkenal Loh

Nasi Tumpang Pecel Mbak Heni/Mbok Jami

Sambal Tumpang Mbok Jami tidak hanya ditemui di kompleks Pasar Bunder Sragen. Sambal Tumpang Mbok Jami juga bisa ditemui di Sentra Kuliner Veteran Brigjen Katamso Sragen. Cukup banyak local guide yang memberi bintang lima kepada warung ini. Ini menandakan mereka puas dengan cita rasa dari Sambal Tumpang Mbok Jami. Secara keseluruhan, warung makan ini mendapat bintang 4,8 dan mendapat 13 ulasan dari pengunjung. Warung sambal tumpang ini terasa istimewa karena pernah dikunjungi oleh Joko Widodo (Jokowi) saat masih menjabat sebagai Wali Kota Solo.

Selain beberapa menu di atas, terdapat sejumlah menu kuliner yang layak dicicip di Sentra Kuliner Veteran Brigjen Katamso Sragen seperti Bebek Goreng KPU Pak To, aneka masakan Jawa, gudek, Kopi KP, aneka sop, Dapur Ikan Segar dan Ayam Penyet Mbah Man (Pokwe), Fried Chicken PKK, Mi Ayam dan Bakso Pak Petruk, Soto-Kare-Timlo Pak Pur, Spesial Nasi Bakar, Tengkleng dan Rica-Rica Sapi, Depot Sajian Buah Kiq-Kuq, Nasi Goreng Nusantara, Kantin Bu’e Putut, Joyo Bestik dan Angkringan d’Mank.

“Sejak dibuka, tempat makan ini selalu ramai dikunjungi. Puncak keramaian biasanya setelah Magrib hingga pukul 21.30. Kalau malam Minggu, pengunjung membeludak. Kami sebagai tukang parkir sampai keteteran. Ada tujuh juru parkir yang bertugas di sini,” papar Budiono, salah satu juru parkir di Sentra Kuliner Veteran Brigjen Katamso kala berbincang dengan Solopos.com, Selasa (30/3/2021).

Baca juga: 5 Kuliner Kambing Lezat Khas Solo, Nyam Nyam Nyam…

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya