SOLOPOS.COM - Pemain Brasil Neymar yang mengalami cedera tulang belakang menangis saat memberi keterangan pers terkait dengan cedera yang nyaris merenggut karir sepak bolanya. JIBI/Reuters/Marcelo Regua

Solopos.com, TERESOPOLIS — Kendati hanya bisa meratapi kegagalan Brasil di Piala Dunia 2014, Neymar da Silva mengaku bersyukur kariernya di lapangan hijau tidak berakhir di kursi roda. Bomber Barcelona itu tetap berpikir positif terhadap Juan Zuniga yang membuatnya harus mengakhiri Piala Dunia lebih cepat.

Neymar mendapat cedera retak tulang punggung saat Brasil menghadapi Kolombia di babak perempat final. Dengkul Zuniga menghantam bagian punggung Neymar. Menurut diagnosa tim dokter, Neymar terancam lumpuh karena zona berbahaya retak tulang punggung hanya berjarak dua centimeter dari lokasi cedera saat ini.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Tuhan masih memberkati. Saya tidak menyimpan dendam. Perasaan saya tawar. Sulit bicara soal insiden itu yang terjadi dalam momen penting bagi karier saya,” ujar Neymar terbata-bata seperti dilansir Liputan6.com mengutip Soccerway.

Mantan pemain Santos itu menegaskan tidak memiliki dendam terhadap Zuniga.”Saya tidak mengatakan, dia datang untuk mencederai saya. Saya tidak mengetahui isi kepalanya. Namun setiap orang yang mengerti sepakbola bisa melihat itu pelanggaran yang wajar,” sambung Neymar.

Absennya Neymar mempengaruhi kekuatan Brasil. Tuan rumah Brasil secara mengenaskan tersingkir dari semifinal saat menghadapi Jerman. Dalam pertandingan tersebut, Jerman mengalahkan Brasil dengan skor telak 7-1. Itu skor kemenangan terbesar dalam sejarah semifinal Piala Dunia.

Selama perhelatan Piala Dunia 2014, Neymar menjadi ujung tombak Brasil. Pemain 22 tahun itu sukses mencetak 4 gol. Neymar juga membawa Brasil merebut Piala Konfederasi 2013.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya