SOLOPOS.COM - Ketua PPP Solo, Edi Jasmanto, saat mengambil formulir pendaftaran sebagai cawawali pada Pilkada Solo 2020 di Kantor DPD PDIP Jateng, Kota Semarang, Rabu (11/12/2019). (Imam Yuda S./JIBI/Semarangpos.com)

Solopos.com, SEMARANG — Ketua DPC PPP Kota Solo, Edi Jasmanto, ingin ikut meramaikan kontestasi Pilkada atau Pilwalkot Solo 2020. Ia bahkan telah mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon (balon) wakil wali kota (wawali) Solo melalui DPD PDIP Jawa Tengah (Jateng).

Edi datang ke Panti Marhaen atau Kantor DPD PDIP Jateng, Kota Semarang, Rabu (11/12/2019). Ia datang didampingi Sekretaris dan Bendahara DPC PPP Kota Solo.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Edi mengaku mencalonkan diri melalui DPD PDIP karena sadar partainya tak bisa mengusung calon sendiri.

Ekspedisi Mudik 2024

"Tahun ini kita enggak dapat kursi [DPRD]. Kebetulan PDIP yang gelar pendaftaran terbuka. Jadi, saya daftar ke PDIP," ujar Edi kepada wartawan di Panti Marhaen, Rabu.

Edi pun berharap mendapat rekomendasi dari DPP PDIP untuk menjadi Cawawali Solo. Harapannya bisa dipasangkan dengan putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka, yang akan mendaftar sebagai calon wali kota (Cawali) Solo pada Pilkada 2020, Kamis (12/12/2019).

"Maunya sih dipasangkan dengan Mas Gibran. Tapi, kalau enggak juga enggak apa-apa. Manut rekomendasi PDI saja," imbuh pengusaha properti dan percetakan itu.

Edi mengaku jika nantinya mendapat rekomendasi akan segera membangun koalisi dengan PDIP Kota Solo.

Namun, jika tidak mendapat rekomendasi dirinya pun siap memenangkan calon yang diusung PDIP pada Pilkada 2019.

"Demokrasi itukan siapa yang banyak ya itu yang menang," tegas mantan anggota DPRD Kota Solo dua periode itu.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya