SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Nokia berencana meluncurkan smartphone berteknologi 5G dengan harga terjangkau pada 2020. HMD Global sebagai induk perusahaan Nokia melihat peluang besar pada pasar smartphone 5G di masa depan.

Kali ini, HMD Global berencana memangkas harga perangkat demi menghadirkan smartphone canggih berharga terjangkau. Bahkan, mereka ingin ponsel Nokia 5G tersebut dijual separuh dari harga yang ditawarkan vendor lainnya. Guna mewujudkan hal tersebut, Nokia menjalin kerja sama dengan Qualcomm.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kita akan melihat ponsel Nokia 5G dengan harga terjangkau meluncur tahun depan,” kata Chief Product Officer HMD Global, Juho Sarvikas, seperti dilansir GSM Arena, Jumat (23/8/2019).

Seperti diketahui, smartphone 5G menjadi primadona yang tengah dikembangkan sejumlah vendor. Samsung dan Huawei sudah mulai memamerkan produksi gadget tersebut. Namun, hal itu tak membuat Nokia khawatir karena punya cara tersendiri untuk bersaing dengan Samsung maupun Huawei.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya