SOLOPOS.COM - Sate kambing kuah. (Instagram/@kuliner.neng.solo)

Solopos.com, SUKOHARJO — Sate Kambing sudah menjadi makanan favorit warga Indonesia lantaran rasanya yang enak dan dan bergizi. Bagi kalian yang berada di Soloraya bisa mencoba sate kambing yang satu ini, yakni sate kambing Pak Dodo di Bekonang Sukoharjo.

Warung sate kambing Pak Dodo berdiri sejak 1921 dan dilanjutkan turun temurun keluarganya. Sate yang ini sangatlah spesial dan menggugah selera para penikmat kuliner.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Sate kambing biasanya disajikan dengan kecap, irisan bawang merah, tomat, dan irisan kubis. Namun di warung Pak Dodo ini cara menyajikannya ditambah kuah gulai seperti di video unggahan akun @kuliner.neng.solo di Instagram. Kuahnya yang diracik dari rempah-rempah begitu sedap dan gurih-gurih nyoi saat disantap dengan sate.

Baca Juga: Lezatnya Bakmi Toprak Plus Bakso di Gang Belakang Pasar Mebel Solo

Daging yang empuk dan bumbunya yang meresap membuat penikmat olahan kambing ketagihan. Lokasi warung sate kambing Pak Dodo ini berada di belakang Pasar Bekonang, Kecamatan Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo. Jadi untuk yang belum mengerti bisa menggunakan aplikasi Maps dengan nama Sate kambing Pak Dodo buka hanya Kliwonan.

Dengan merogoh kocek Rp30.000, pengunjung dapat meyantap sate kambing, nasi, dan es teh atau teh hangat untuk makan di tempat. Sementara untuk yang ingin membawa pulang cukup mengeluarkan Rp25.000 dan sate legend ini bisa dinikmati di rumah. Selain sate, warung ini juga terdapat menu gulai dan tongseng yang tak kalah lezat.

Baca Juga: Mantap! Getuk Singkong Take Tawangmangu Tembus Pasar Mancanegara

Kuliner ini hanya dapat ditemukan saat saat terdapat pasar rakyat di hari kliwon atau disebut Kliwonan. Warung ini buka pada 04.00 WIB hingga habis. Sementara khusus bulan Ramadhan warung buka dari  01.30 WIB dini hari hingga habis.

Pasar Kliwonan Bekonang

Pasar Bekonang mempunyai hari khusus untuk berjualan beraneka macam kebutuhan yakni di hari Kliwon, hari dalam pasaran Jawa. Pasar ini disebut pasar rakyat atau pasar kliwonan. Barang-barang yang dijual di sini antara lain: binatang ternak, sembako, onderdil kendaraan, pakaian, sepatu barang bekas hingga barang antik.

Baca Juga: Anti-Mainstream! Warung Makan di Jogja Ini Punya Menu Balung Dinosaurus & Gajah

Pasar Kliwonan terlihat ramai didatangi pengunjung seperti tayangan di channel Youtube Kabar Soloraya yang berjudul Kliwonan – Bekonang Sukoharjo, (1/2/2020). Para penjual terlihat menjajakan dagangannya dengan memberi diskon untuk menarik pembeli dan ada juga yang menjelaskan produk dengan pengeras suara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya