SOLOPOS.COM - ilustrasi

ilustrasi

GUNUNGKIDUL—Sebanyak 14 ponsel senilai Rp19,3 juta digasak penipu dari toko MJ Cell, di Jalan Sumarwi, Wonosari, Gunungkidul. Sang penipu mengaku sebagai pegawai Pemerintah Kabupaten Gunungkidul.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Beberapa hari sebelumnya, toko tersebut juga kehilangan tiga telepon seluler.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Harian Jogja, seseorang yang mengaku sebagai pegawai Pemkab Gunungkidul bernama Suripto mendatangi MJ Cell sejak Jumat (21/9). Dia bertanya-tanya tentang jenis dan harga telepon seluler.

Ia mengaku akan membeli sejumlah telepon seluler sebagai bagian dari pengadaan barang untuk pegawai pemerintah. Pada Selasa (25/9), orang itu datang lagi dan memesan 14 telepon merek Blackberry dan Samsung berbagai jenis.

Salah seorang pegawai MJ Cell, Witono, 21, mengatakan orang itu datang berjalan kaki dan menggunakan seragam cokelat khas pegawai negeri. Orang itu berperawakan tinggi dan berkaca mata.

Orang itu minta diantarkan ke Gedung Pemkab dan mengaku akan membayar telepon seluler di sana. “Dia kemudian saya antar ke Gedung Pemkab naik sepeda motor. Katanya bayarnya di Pemkab,” kata Witono, Jumat (28/9).

Witono lalu mengantarkan orang yang berusia sekitar 50 tahun itu ke Gedung Pemkab. Sesampainya di lobi, Witono diminta menunggu. Sedangkan orang itu naik ke lantai II sambil membawa 14 telepon seluler itu.

Namun, setelah beberapa waktu lamanya, orang tersebut tidak segera muncul. Witono lalu mencari ke lantai II tidak menemukan orang tersebut. Ia pun melaporkan kasus itu ke Kepolisian Resor Gunungkidul.(ali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya