SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Pemain Newcastle, Jonas Gutierrez (nomor 18), memenangi duel udara dengan bek Chelsea, John Terry (dua dari kanan), untuk mencetak gol yang membawa timnya unggul di babak pertama, Minggu (2/2/2013) malam WIB. JIBI/SOLOPOS/Reuters

TYNESIDE –  Chelsea untuk sementara tertinggal dari Newcastle 0-1 pada babak pertama lanjutan Liga Premier Inggris. Gol tuan rumah diciptakan Jonas Gutierrez di menit ke-41.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Bertandang ke markas Newcastle di St James Park, Sabtu (2/2/2013) malam WIB, Chelsea langsung mendapat tekanan. The Magpies lebih dulu menciptakan peluang melalui Davide Santon di menit ketujuh.

Chelsea mulai memiliki peluang bagus di menit ke-15 melalui tembakan keras Frank Lampard yang memnafaatkan umpan Ashley Cole. Sayang, tembakan gelandang 34 tahun ini masih melambung.

Chelsea bahkan nyaris mencetak gol di menit ke-32 melalui Demba Ba. Striker baru Chelsea yang dibeli dari Newcastle ini mampu menusuk hingga ke kotak penalty namun tembakannya masih bisa diblok kiper Tim Krul.

Pada menit ke-41, Newcastle mampu memecah kebuntuan. Gutierrez mencetak gol ke gawang Chelsea setelah memenangi duel udara untuk meneruskan crossing Santon.

Gol Gutierrez ini bertahan hingga babak pertama usai. Newcastle menutup paruh pertama dengan keunggulan 1-0. Susunan pemain

Newcastle: T Krul; F Coloccini, M Debuchy, S Taylor, J Perch, D Santon, Y Cabaye, J Gutiérrez, M Sissoko, Y Gouffran, Cissé

Chelsea: P ?ech; A Cole, J Terry, G Cahill, B Ivanovi?, R Bertrand, F Lampard, Ramires, Oscar, D Ba, Mata

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya