SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Dok)

NBA 2015/2016 telah mempertemukan antara Golden State Warriors melawan Dallas Mavericks. Warriors takluk 91-114 dari Mavericks. Kekalahan ini adalah kekalahan kedua yang dialami oleh Warriors.

 

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Harianjogja.com, DALLAS — Golden State Warriors mengalami kekalahan keduanya musim ini. Warriors takluk 91-114 ketika bertamu ke markas Dallas Mavericks.

Warriors, yang tak diperkuat Stephen Curry yang mengalami cedera, langsung mendapat perlawanan sengit dari tuan rumah Mavs di American Airlines Center, Kamis (31/12/2015) WIB.

Mavs mulai menjaga jarak unggul selepas tembakan tiga angka Wesley Matthews yang membuat tuan rumah unggul 14-10. Warriors terus berusaha mengejar tapi tetap ketinggalan 21-27 di akhir kuarter pertama.

Performa Dirk Nowitzki, Jose Barea, Zaza Pachulia, dan Matthews secara khusus di kuarter kedua kemudian membuat Mavs kian dominan atas Warriors. Tembakan tiga angka Matthews di akhir kuarter ini membuat Mavs menutup paruh pertama dengan keunggulan 60-42 dari Warriors.

Draymond Green dan Andre Iguodala berusaha membangkitkan Warriors di kuarter tiga, dengan para pemain Mavs juga tetap tampil prima. Tuan rumah menyudahi kuarter ini dengan 87-68 atas tamunya.

Keunggulan tersebut dilebarkan lagi oleh Mavs di kuarter empat berkat tambahan 27 poin, seraya meredam Warriors yang cuma dapat menambah 23 poin di kuarter akhir.

Barea menjadi motor kemenangan Mavs dengan kontribusi 23 poin, 3 rebound, 6 assist, dan 2 steal. Di kubu Warriors predikat itu disandang Ian Clark dengan 21 poin dan 1 steal.

Hasil tersebut membuat Warriors mencicipi kekalahan keduanya musim ini, sama-sama di partai tandang setelah sebelumnya tunduk di markas Milwaukee Bucks. Catatan menang-kalah Warriors kini jadi 29-2. Sedangkan Mavs kini merangkai empat kemenangan beruntun dengan catatan tandingnya musim ini menjadi 19-13.

Hasil NBA

LA Clippers 122 CHARLOTTE 117
ORLANDO 100 Brooklyn 93
LA Lakers 112 BOSTON 104
TORONTO 94 Washington 91
CHICAGO 102 Indiana 100 (OT)
MINNESOTA 94 Utah 80
DALLAS 114 Golden State 91
SAN ANTONIO 112 Phoenix 79

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya