SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Tersangka kasus wisma atlet Muhammad Nazaruddin mengaku pernah menelepon istrinya yang menjadi buron Neneng Sri Wahyuni. Ia menanyakan status Neneng yang menjadi tersangka kasus dugaan korupsi pembangunan PLTS di Kemenakertrans. Telepon dilakukan di dalam Rutan Mako Brimob. Namun pihak Rutan Mako Brimob membantah pengakuan Nazaruddin. Jubir Rutan Mako Brimob Budiman menegaskan seorang tahanan tidak bisa membawa telepon sendiri dalam Rutan. Selain itu, tas dan telepon seluler pengunjung juga diperiksa dan selalu dititipkan kepada petugas.

Dirjen Lembaga Permasyarakatan (PAS), Kemenkum HAM Sihabuddin mengaku pihaknya akan menelusuri kasus kecolongan ini. Sihabudin menambahkan selama ini Ditjen PAS sebenarnya selalu berkoodinasi dengan Mako Brimob untuk mengurusi Rutan tersebut.

Promosi Pemimpin Negarawan yang Bikin Rakyat Tertawan

Sementara itu, komunikasi Nazaruddin dan Neneng diungkap Nazaruddin saat menjadi saksi bagi terdakwa Timas Ginting di Pengadilan Tipikor, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (18/1). Pengakuan Nazaruddin ini dianggap sebagai tamparan bagi Rutan Mako Brimob setelah sebelumnya terungkap skandal Gayus Tambunan. Beberapa waktu lalu, Gayus bebas melenggang dari ke Bali sampai ke mancanegara, meski berstatus sebagai tahanan di Rutan Mako Brimob. Hal tersebut membuat Kompol Siswanto yang menjabat sebagai Karutan saat itu dicopot dari jabatannya.

Ekspedisi Mudik 2024

Pengamat kepolisian Bambang Widodo Umar mengatakan seharusnya kepolisian sebagai pihak yang mengelola Rutan Mako Brimob belajar dari kesalahan lalu. Menurut Bambang, terjadinya kembali kesalahan ini bisa jadi disebabkan karena hukuman yang diberikan sebelumnya kurang berat.

Pada kesempatan terpisah, kuasa hukum Nazaruddin Elsa Syarief mengungkapkan Blackberry yang digunakan kliennya untuk menelepon Neneng Agustus lalu sudah disita oleh KPK di Mako Brimob. Penyitaan Blackberry itu juga sudah dimasukkan dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP) di KPK pada 25 Agustus 2011. Elsa tidak membeberkan bagaimana Nazaruddin bisa mendapatkan Blackberry tersebut. [dtc/rda]

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya