SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Menjelang momentum Natal 2018 dan tahun baru 2019, tiket kereta api jurusan Solo-Jakarta dipastikan sudah ludes terjual pada Senin (10/12/2018). PT Kereta Api (KA) pun memberlakukan batas atas harga tiket.

Kepala Stasiun Solo Balapan, Suharyanto, mengatakan khusus untuk tiket kereta api yang beroperasi di sekitar momentum Natal dan tahun baru sudah habis terjual. “Sudah terjual sejak dua bulan lalu,” kata dia saat ditemui wartawan di Stasiun Solo Balapan, Senin (10/12/2018).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dia mengatakan kereta yang akan berangkat dari Stasiun Solo Balapan menuju Jakarta akan ada dua kereta yang berangkat dalam sehari. “Untuk pagi ada Argo Lawu kemudian malam Argo Dwipangga,” lanjut dia.

Ekspedisi Mudik 2024

Satu rangkaian kereta terdiri dari delapan gerbong, namun akan ada penambahan menjadi sembilan gerbong dan setiap gerbong rata-rata berkapasitas 50 kursi. Kemudian untuk jurusan Pasar Senin ada KA Senja Utama dengan rangkaian enam gerbong.

Diperkirakan arus Natal dan tahun baru akan terjadi mulai 20 Desember 2018 hingga 6 Januari 2019. Terkait harga tiket, Suharyanto mengatakan ada tarif batas atas untuk momentum Natal dan tahun baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya