SOLOPOS.COM - Anas Urbaningrum dengan baju tahanan KPK (Alby Albahi/JIBI/Bisnis)

Natal 2014 dimanfaatkan loyalis Anas Urbaningrum untuk menemui koleganya yang sedang meringkuk di Rutan KPK.

Solopos.com, JAKARTA — Politikus Partai Demokrat, Saan Mustopa, mengunjungi mantan Ketua Umum Partai Demokrat yang menjadi terpidana kasus gratifikasi proyek Sport Centre Hambalang, Anas Urbaningrum, di Rutan KPK, bertepatan libur Natal 2014, Kamis (25/12/2014).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Saan Mustopa yang dikenal sebagai salah satu orang dekat dan loyalis Anas Urbaningrum ini memanfaatkan perayaan Natal 2014 untuk mengunjungi koleganya itu. Tak seperti pengunjung lain, Saan tidak membawa apapun untuk diberikan ke Anas.

Ekspedisi Mudik 2024

“Saya ini mau membesuk. Saya tidak bawa apa-apa,” kata Saan sebelum memasuki lobi Kantor KPK, Kamis (25/12/2014).

Selain Gede Pasek Suardika, Saan Mustopa adalah salah satu kader Partai Demokrat yang memiliki loyalitas tinggi terhadap Anas Urbaningrum. Bahkan Saan rela dicopot dari jabatannya lantaran terlalu mendukung Anas.

Saat Anas Urbaningrum menjabat sebagai Ketua Umum Partai Demokrat, Saan Mustopa menjabat sebagai Wakil Sekjen DPP dan Sekretaris Fraksi Partai Demokrat di DPR.

Namun Saan dicopot dari jabatannya itu saat terlalu vulgar memberikan dukungan kepada Anas. Hal itu terjadi setelah Anas Urbaningrum ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus Hambalang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya