SOLOPOS.COM - Jajaran direksi Nasmoco Group dan Toyota Astra Motor (TAM) memperkenalkan produk mobil komuter terbaru, HiAce Premio, di Mal Paragon, Semarang, Selasa (8/10/2019). (Imam Yuda S./JIBI/Semarangpos.com)

Solopos.com, SEMARANGNasmoco Group, selaku dealer resmi Toyota, meluncurkan produk barunya All New Hiace Premio untuk pasar Jawa Tengah (Jateng) dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Mobil segmen commercial van ini dibanderol dengan harga on the road Jateng-DIY mencapai Rp535.700.000 per unit.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Managing Director Nasmoco Group, Fatrijanto, mengatakan HiAce Premio hadir dengan desain dan fitur yang lebih canggih dibanding mobil komuter lainnya. Mobil All New Toyota Hiace Premio ini menawaran kenyamanan dan keamanan serta daya tahan yang sudah teruji sehingga memberikan pengalaman menyenangkan bagi konsumen.

“Pasar kendaraan komersial untuk mengangkut penumpang diproyeksikan semakin besar seiring keberhasilan pemerintah meningkatkan jaringan infrastruktur. Keberhasilan ini mendorong pertumbuhan pasar kendaraan komersialdan inilah yang menjadi alasan kami menghadirkan Hiace dengan varian Premio,” ujar Fatrijanto saat peluncuran Hiace Premio di Mal Paragon, Kota Semarang, Jateng, Selasa (8/10/2019).

Ekspedisi Mudik 2024

Baca juga: Cilacap-Bandung Terhubung Tol 2020

Fatrijanto optimistis Hiace Premio mampu menguasai pangsa pasar commercial van di Jateng dan DIY. Apalagi, sejak kali pertama diluncurkan pada 1967, Hiace telah menjadi salah satu commercial van terlaris dengan angka penjualan mencapai 6,24 juta unit di 150 negara.

Di Indonesia, Hiace dipasarkan pada 2012 dan langsung mendapat respons positif  konsumen. Hal itu dibuktikan dengan angka penjualan yang mencapai 560 unit saat kali pertama diluncurkan, dengan market share 47%. Kini angka penjualan Hiace sudah naik 7 kali lipat dengan market share mencapai 98,1%.

“Khusus untuk pasar Jateng dan DIY, penjualan Hiace sepanjang 2019 mencapai 259 unit dengan market share 97,2%. Pangsa pasar terbesar pada sektor biro perjalanan dan wisata. Tapi tidak menutup kemungkinan juga instansi dan pribadi [keluarga],” imbuh Fatrijanto.

Branch Manager Nasmoco Kaligawe, Idwan Wiatmojo, mengatakan sebagai mobil premium Hiace Premio memiliki keunggulan dibanding mobil komuter lain. Mobil ini memiliki desain yang mewah dan kuat serta kabin yang lebih luas dan nyaman.

Baca juga: Bupati Karanganyar Usul Soloraya Jadi Provinsi, Ini Jawaban Gubernur Jateng...

“Mobil ini panjangnya 5.915 mm, kalau mobil komuter lain sekitar  5.380 mm. Lebarnya mencapai 1.950 mm atau lebih luas dibanding mobil komuter lain, yang berkisar 1.880 mm. Tingginya sekitar 2.280 mm atau lebih pendek dari varian sebelumnya, yakni 2.285 mm. Dengan jarak sumbu roda mencapai 3.860 mm, menjadikan HiAce Premio lebih stabil,” ujar Idwan.

Idwan menambahkan sebagai mobil penumpang, Hiace Premio juga ditopang fitur keselamatan yang lengkap seperi vehicle stability control (VSC), hill start assist (HSA) dan anti-lock braking system (ABS). Di semua kursi penumpang juga terdapat 3 point seatbelt dan dual SRS airbags.

Selain memperkenalkan HiAce Premio, Toyota dan Nasmoco juga menggelar pameran bertajuk Expo Toyota Spektakuler di Mal Paragon, Semarang, mulai Selasa-Minggu (8-13/10/2019). Selama lima hari pameran, Nasmoco memberikan sederet promo seperti undian berhadiah Toyota All New Alphard, All New C-HR Hybrid, 90 Iphone, diskon 3,7%, dan berbagai promo lainnya.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya