SOLOPOS.COM - Manager Manchester United David Moyes (Telegraph.co.uk)

Solopos.com, MANCHESTER — Muncul pemberitaan soal rencana pertemuan pemilik Manchester United terkait dengan keterpurukan yang terus mendera raksasa sepak bola Inggris itu. Salah satu agenda yang akan dibahas adalah persoalan nasib Manager David Moyes.

Keluarga Glazer kabarnya berencana memanggil petinggi klub untuk membicarakan krisis yang melanda Old Trafford. Seperti dilaporkan Caughtoffside dan dikutip Liputan6.com, Rabu (26/2/2014), pertemuan dimaksudkan untuk mencari solusi pergantian manager jangka pendek.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Masalah ini mengemuka setelah “Red Devils” dibekuk Olympiakos pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Pada laga yang berlangsung Rabu dini hari, United kalah dua gol tanpa balas.

Laporan tersebut mengklaim hirarki klub kemungkinan akan memanggil lagi Sir Alex Ferguson untuk menangani tim hingga akhir kompetisi atau meminta Phil Neville dan Ryan Giggs untuk menstabilkan situasi hingga mereka mendapat manager permanen.

Prestasi MU musim ini memang kurang menggembirakan. Sepanjang 2014, “Setan Merah” telah menelan enam kekalahan dan sudah tersingkir di turnamen domestik plus posisi mengecewakan di urutan 11 klasemen sementara Liga Primer, terpaut 11 poin dari peringkat empat Liverpool.

Sebelumnya, mantan kapten sekaligus legenda MU, Roy Keane, mengkritik keras penampilan mantan timnya. Selain itu, dia menilai sejumlah pemain MU sudah tak pantas lagi main di MU setelah kalah dari Olympiakos Piraeus.

Keane juga menyebutkan kalau manager David Moyes mungkin terkejut atas senjangnya kualitas dalam timnya. Dia juga mengatakan kekalahan itu telah memupus teori bahwa Liga Premier adalah liga terbaik di dunia. (JIBI/Solopos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya