SOLOPOS.COM - Pelaksanaan vaksinasi dosis ketiga bagi nakes di RSUD Kota Madiun, Jumat (6/8/2021). (Abdul Jalil/Madiunpos.com)

Solopos.com, MADIUN – Ribuan tenaga kesehatan atau nakes di Kota Madiun mulai mendapatkan vaksin dosis ketiga atau vaksin booster. Vaksinasi ketiga ini menggunakan vaksin jenis Moderna.

Data dari Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keuarga Berencana (Dinkes PPKB) Kota Madiun, nakes yang sudah tuntas menjalani vaksinasi Covid-19 dosis pertama dan kedua sebanyak 4.048 orang. Pelaksanaan vaksinasi dosis ketiga ini bertempat di RSUD Kota Madiun.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Koordinator Tim Vaksinator RSUD Kota Madiun, Rizky Noorani Kusumastuti, mengatakan vaksinasi dosis ketiga bagi nakes ini sudah berlangsung dua hari. Pada hari pertama ada 140 nakes dan hari kedua ini ada 210 nakes.

“Untuk vaksinasi ketiga bagi nakes ini menggunakan vaksin moderna. Kalau di RSUD Kota Madiun targetnya ada 600 nakes yang divaksin,” kata dia, Jumat (6/8/2021).

Baca juga: Video Pria Hadiri Pernikahan Mantan Pakai Helikopter di Trenggalek Viral, Ternyata Begini Duduk Perkaranya

Nakes di Madiun yang mendapatkan vaksinasi booster atau vaksin ketiga adalah yang sudah menjalani vaksinasi dosis pertama dan kedua. Untuk efikasi vaksin moderna ini hingga 92%.

Setelah disuntik vaksin booster ini, kata dia, diharapkan tenaga kesehatan di Kota Madiun memiliki kekebalan lebih dalam menghadapi pandemi Covid-19. Sehingga nakes bisa memberikan pelayanan yang optimal kepada pasien Covid-19.

Baca juga: Apa Kabar, Kasus Mayat Perempuan Muda di Kamar Indekos Madiun

Seorang nakes di Madiun, Nurul Fatimah, mengatakan vaksin ketiga ini diaharapkan bisa meningkatkan kekebalan tubuh. Dengan demikian bisa mengurangi risiko terpapar Covid-19. Terlebih para nakes setiap hari berurusan dengan pasien. Ketika terpapar, minimal daya tahan tubuh sudah bagus. Sehingga akan cepat sembuh.

“Kalau sudah divaksin ketiga ini kan jadi lebih percaya diri saat merawat pasien karena meraa sudah terlindungi vaksin,” jelas dia.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya