SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Musyawarah wilayah PKS pada Sabtu-Minggu (17-18/10) di Kantor DPW PKS Jateng.

Kanalsemarang.com, SEMARANG-Menjelang pelaksanaan Musyawarah Wilayah (Muswil) PKS Jawa Tengah tidak terjadi gejolak antara kader partai untuk memperebutan jabatan ketua umum.

Promosi Efek Ramadan dan Lebaran, Transaksi Brizzi Meningkat 15%

Ketua Penitia Muswil PKS Jawa Tengah (Jateng) Ahmadi mengatakan pemilihan katua umum DPW PKS Jateng diserahkan kepada DPP PKS.

“Muswil nantinya tinggal pelantikan ketua umum dan struktur dewan pimpinan tingkat wilayah lainnya,” katanya kepada wartawan di Kantor DPW PKS Jateng Jl. Kelud Utara, Semarang, Kamis (15/10/2015).

Pelaksanaan muswil yang akan dihadiri sekitar 250 peserta dijadwalkan pada Sabtu-Minggu (17-18/10) di Kantor DPW PKS Jateng. Pada muswil itu juga akan dilakukan peresmian Kantor DPW PKS Jateng yang menelan biaya Rp2,3 miliar dari iuran 52.000 anggota partai.

Ahmdi lebih lanjut menyatakan, sebelum muswil telah dilakukan seleksi terhadap calon ketua umum DPW PKS. Dari hasil seleksi muncul 27 nama kader partai.

”27 Nama ini kami kirimkan semua ke DPP PKS untuk dipilih sebagai ketua umum dan delapan orang menduduki jabatan struktur dewan pimpinan tingkat wilayah,” bebernya.

Selain ketua umum DPW PKS Jateng, jabatan lainnya sekretaris dan bendahara DPW, tiga jabatan di Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW), dan tiga jabatan di Dewan Syariah Wilayah (DSW).

”Pengumuman dan pelantikan ketua umum DPW PKS dan delapan jabatan struktur dewan pimpinan tingkat wilayah dilakukan Presiden PKS pada hari terakhir muswil Minggu [18/10],” ungkap Ahmadi.

Ahmdi yang juga masuk kandidat ketua DPW PKS Jateng menambahkan semua calon memiliki peluang yang sama, ”Semua calon adalah kader terbaik PKS sehingga memiliki peluang sama,” tandas kata Sekretaris Umum DPW PKS Jateng ini.

Ke-27 calon ketua DPW PKS Jateng antara lain, Ahmadi, anggota DPRD Solo Quatly Abdul, Ketua Fraksi PKS DPRD Jateng Karsono, Mantan anggota DPRD Jateng Agus A, Kamal Fauzi, dan Madi Mulyan.

Selain itu juga Latif, Budi P., Amirudin, Ammar Syamsi, Anwar A, Diding Darmudi, Fathurahman, Ghofar I, Arifin M, Hasman Budiadi, Ihsan Musthofa, Jamaludin, Khadziq I, Muhammad Afif, Mutamam H, Nur Sulis, Rusman, Saifidin, Srihartono, Sutrisno, Tohari, dan Yudi B.P.

Koodinator seksi acara Muswil PKS Jateng Amir Darmanto mengungkapkan muswil diramaikan berbagai kegiatan, antara lain pasar murah, jalan sehat, pasar rakyat, dan pentas seni ketoprak humor.

“Juga diadakan dialog kebangsaan dan keumatan dengan narasumber Gubernur Jateng dan Kapolda Jateng,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya