SOLOPOS.COM - ilustrasi (google img)

Solopos.com, SOLO–Studio Musik 58 di Jl Letjen Suprapto No 14, Sumber, Solo milik Winardi, 40, warga Bayan, Kadipiro dilalap si jago merah, Sabtu (12/10/2013), sekitar pukul 05.00 WIB.

Ibunda Winardi, yakni Setyowati, 57, yang tinggal di Cinderejo RT 001/RW 008, Gilingan, Banjarsari, Solo sempat mendapat firasat terkait musibah yang menimpa anaknya. Ibu yang sering berjualan makanan itu terpaksa tidak berjualan karena merasa tidak enak.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

“Semalam saya bermimpi tubuh saya terbakar. Kemudian ada orang yang memberi daun papaya untuk meredakan panas akibat sengatan api itu. Saat itu saya terbangun dan melihat jam, ternyata baru jam 02.00 WIB.

Keesokan harinya, saya hendak berbelanja tiba-tiba ban sepeda angin saya kempes dan tidak bisa dipompa. Pentilnya pun tak bisa diambil. Saya hanya bisa delog-delog akan ada apa dengan kejadian itu. Tiba-tiba saya mendapat telepon kalau studio musik milik anak saya terbakar,” kisahnya, didampingi istri Winardi dan anggota keluarga lainnya.

Setyowati tak bisa menyebutkan angka kerugian akibat kebakaran itu. Yang jelas sebanyak 15 keyboard dan puluhan gitar terbakar semua. Belum barang-barang lainnya. Kerugian diperkirakan sampai ratusan juta rupiah.

“Banyak barang yang bisa diselamatkan sebenarnya. Tapi, saat mau diambil ternyata ada aliran listriknya. Kan semua alat musik itu beraliran listrik. Kalau listrik dipadamkan lebih cepat, mungkin kerugiannya tak begitu banyak,” jelasnya.

Setyowati dan beberapa orang keluarganya sempat tak percaya karena ada seperangkat alat salat, yakni sajadah dan mukna yang berada di ruang salat bagian belakang masih utuh tak terbakar. Padahal lempengan tembaga di sekitarnya sudah terbakar. “Sajadah dan mukna itu hanya kotor karena kena abu saja. Aneh, tapi itu nyata terjadi,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya