SOLOPOS.COM - Ilustrasi pelaksanaan PPDB Online (Dok/Solopos)

Persiapan ini di antaranya menyiapkan aplikasi untuk pendaftaran

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Gunungkidul terus mematangkan persiapan pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru dengan sistem online untuk tingkat sekolah menengah pertama. Rencananya pendaftaran ini dilakukan pada 10-13 Juli 2017.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sekretaris Disdikpora Gunungkidul Bahron Rasyid mengungkapkan persiapan ini di antaranya menyiapkan aplikasi untuk pendaftaran hingga pelaksanaan sosialisasi ke sekolah-sekolah dan masyarakat.

Ekspedisi Mudik 2024

Untuk aplikasi pendaftaran sudah dilakukan proses uji coba dan hasilnya pun tidak mengalami kendala. Selama proses uji coba yang dilaksanakan pada Kamis (22/6/2017) berjalan lancar. Namun, untuk mengantisipasi agar sistem berjalan secara maksimal, Disdikpora masih butuh simulasi.

“PPDB online merupakan hal yang baru jadi harus dipersiapkan matang. Rencanannya setelah libur Lebaran akan simulasi lagi,” kata Bahron kepada Harian Jogja, Jumat (30/6/2017).

Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Saptosari Suyanto mengaku siap melaksanakan PPDB secara online. Untuk mendukung program ini, sekolah telah menyiapkan seluruh unit komputer yang dimiliki agar digunakan selama proses pendaftaran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya