SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO</strong> – <a href="http://bola.solopos.com/read/20180828/499/936591/resmi-pssi-perpanjang-kontrak-luis-milla">PSSI</a> memutuskan untuk memperpanjang kontrak Luis Milla sebagai pelatih Timnas Indonesia. Namun, kesepakatan belum terjadi lantaran Milla belum memberikan jawbannya.</p><p>PSSI sendiri dikabarkan memberikan tenggat waktu kepada <a href="http://bola.solopos.com/read/20180827/499/936285/legenda-timnas-indonesia-luis-milla-layak-dipertahankan">Milla</a> hingga 15 September 2018 untuk memberikan jawaban soal perpanjangan kontrak. Dia ditawari perpanjang kontrak selama satu tahun oleh PSSI. Jika tidak ada kabar dari Milla hingga tenggat waktu yang ditentukan, PSSI akan mencari pelatih lain.</p><p>"Exco tetap pada keputusan 28 Agutus 2018 lalu yaitu memperpanjang Luis Milla dengan durasi satu tahun dan itu pun sudah diumumkan oleh Ketua Umum, kan. Sekjen juga diperintahkan untuk menghubungi Luis Milla," kata Salah satu anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Gusti Randa, dikutip dari Suara.com, Jumat (14/9/2018).</p><p>"Dalam perjalanan jika ada kendala yang menjalankan itu yang ditanya yakni sekjen, kami Exco hanya menunggu laporan. Katakanlah laporan tidak bisa dan apa kendalanya ya kira-kira seperti itu," tambahnya.</p><p>"Keputusan Exco tak bisa diubah oleh siapapun. Bila menemui kendala harus melalui rapat Exco lagi, nanti Exco yang menentukan alternatifnya seperti apa. Jadi memang kita masih menunggu perkembangan dari Sekjen terlebih dulu," lanjutnya.</p><p>Posisi pelatih untuk <a href="http://bola.solopos.com/read/20180821/498/935396/pesan-luis-milla-ini-bikin-indonesia-bangkit-kalahkan-hong-kong">Timnas Indonesia</a> memang mendesak mengingat mereka akan tampil di Piala AFF 2018, November mendatang. Tak ayal, alternatif pengganti Milla sebagai pelatih Timnas Indonesia pun bermunculan. Salah satunya adalah pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy.</p><p>"Saya sudah baca di media memang timbul nama seperti Simon McMenemy. Exco sendiri tidak tau dan tidak pernah berbicara nama-nama tersebut, mungkin hanya berita di luar saja."</p><p>"Keputusan yang merupakan kebijakan harus dari rapat Exco tak boleh hanya satu pendapat seseorang saja. Intinya saat ini masih mengawal hasil rapat kemarin dan tidak ada keputusan lain selain keputusan tersebut. Kita lihat nanti tanggal 15, sebenarnya dalam rapat Exco tak ada batas waktu tersebut yang penting harus segera dihubungi Luis Milla," tutup Gusti.</p>

Promosi Komeng Tak Perlu Koming, 5,3 Juta Suara sudah di Tangan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya