SOLOPOS.COM - Xiaomi Mi A1. (Istimewa)

Xiaomi siap meluncurkan Mi A2.

Solopos.com, SOLO – Xiaomi siap meluncurkan produk teranyarnya, Mi A2. Ponsel berkode M1804D2SC muncul bahkan telah muncul di badan sertifikasi telekomunikasi China TENAA.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Phone Arena sebagaimana dilansir Antara, Rabu (28/3/2018), ada yang menyebut ponsel tersebut dengan Mi 6X, namun, diperkirakan akan beredar secara global dengan nama Mi A2.

Bodi Mi A2 dikabarkan akan sama persis dengan rancangan Redmi Note 5 Pro, termasuk kamera ganda belakang dan letak pemindai sensor sidik jari.

Mi A2 atau Mi 6X dikabarkan akan memiliki layar 18:9. Sayangnya, data yang ada di TENAA belum memuat banyak spesifikasi yang akan dipakai Xiaomi.

Xiaomi juga tengah menyiapkan ponsel Mi Mix 2s. Handset ini sedikit diperkenalkan dalam wujud video teaser yang menampilkan Pasific Rim 2. Mi Mix 2s dilaporkan memiliki prosesor Snapdragon 845 dengan RAM sebesar 8GB. Informasi lain menyebutkan jika smartphone ini akan memiliki memori internal 256 GB, baterai 3.400 mAh, dan OS Android Oreo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya