SOLOPOS.COM - Mahasiswa semester akhir Fakultas Hukum, Universitas Sebelas Maret (UNS), Solo, memakai masker dan pelindung wajah saat mengikuti ujian skripsi di hadapan penguji di kampus, Rabu (7/4/2021). UNS Solo mulai mengijinkan ujian skripsi secara tatap muka namun tetap menerapkan protokol kesehatan. (Nicolous Irawan/Solopos)

Solopos.com, SOLO—Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo mulai membuka kuliah tatap muka uji coba, Rabu (7/4/2021). Untuk pekan ini, kuliah tatap muka di UNS hanya dibuka pada 3 fakultas, yakni Fakultas Hukum (FH), Fakultas Kedokteran (FK), dan Fakultas Keolahragaan (FKOR).

Untuk menjalani kuliah di kampus ini, mahasiswa menerapkan protokol kesehatan seperti mencuci tangan dengan sabun/hand sanitizer, menggunakan masker, dan menjaga jarak. Bagi mahasiswa luar kota wajib menunjukkan hasil negatif rapid test deteksi Covid-19.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Rektor UNS Jamal Wiwoho mengatakan, kuliah tatap muka ini akan dilakukan secara bertahap. Kali ini kuliah diikuti mahasiswa semester II. Dicoba dulu untuk yang semester II, itu pun jumlahnya hanya separuhnya,” ujarnya di sela-sela pemantauan kuliah di Fakultas Kedokteran.

Ekspedisi Mudik 2024

Baca Juga: Mewah Banget! Segini Harga Jam Tangan Gucci Yang Dipakai Wali Kota Solo Gibran

Kampus Lain Belum Tatap Muka

Ia menambahkan, dosen yang mengajar mahasiswa juga diutamakan yang sudah divaksinasi. DI UNS, dari sekitar 1.700 dosen, 600 di antaranya sudah divaksinasi. “Kami sudah mengajukan, tetapi karena jumlah vaksin ini juga ada keterbatasan sehingga yang divaksin baru sekitar 600 dosen,” imbuhnya.

Rencananya, pada pekan kedua kuliah tatap muka akan dilangsungkan di Fakultas Pertanian (FP), Fakultas ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Fakultas Ilmu Budaya (FIB).

Pekan ketiga Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA), dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Pada pekan keempat Fakultas Teknik (FT), Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD), dan FKIP.

Baca Juga: Hampir 30.000 Warga Lansia Kota Solo Sudah Disuntik Vaksin Covid-19

Sementara itu, perguruan tinggi lain di Solo belum menggelar kuliah di kampus. Di Universitas Islam Batik (Uniba) Rektor Amir Junaidi mengatakan saat ini pihaknya masih mempersiapkan kuliah tatap muka. “Sedang dalam proses. Tapi nanti perlahan-lahan akan kami buka kuliah luring. Sementara ini kuliah jarak jauh,” ujarnya.

Di Universitas Slamet Riyadi (Unisri), Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Sutoyo mengatakan kuliah jarak jauh akan dilanjutkan hingga akhir semester ini. Pihaknya berharap pada tahun ajaran baru nanti sudah bisa kuliah tatap muka.

“Pembelajaran daring akan dituntaskan sampai akhir semester. Pertimbangan kami salah satunya kebiasaan mahasiswa bergerombol yang masih masih sulit dikendalikan, meskipun mereka sudah pakai masker dan mencuci tangan. Tahun ajaran baru insya Allah luring, kami persiapkan,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya