SOLOPOS.COM - Ketua DPR Puan Maharani melakukan swafoto pada pembukaan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Stadion Manahan Solo, Sabtu (19/11/2022). (Istimewa)

Solopos.com, SOLO — Ketua DPR Puan Maharani menghadiri pembukaan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah tahun 2022 di Stadion Manahan Solo pada Sabtu (19/11/2022).

Puan berharap Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah tahun 2022 di Kota Solo, Jawa Tengah berjalan lancar, sukses, dan segera terpilih Ketua Umum PP Muhammadiyah periode 2022 sampai 2027. “Semoga berjalan baik, lancar, sukses, dan segera terpilih ketua umum yang baru untuk Muhammadiyah yang berkemajuan,” kata dia.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Ditanya mengenai 39 nama calon anggota PP Muhammadiyah, Puan mengatakan itu merupakan dinamika dalam Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Kota Solo. “Saya optimistis nanti siapa yang terpilih menjadi pilihan Muhammadiyah,” ungkapnya.

Ekspedisi Mudik 2024

Sebelumnya diberitakan nama-nama yang berpeluang mengisi keanggotaan Pimpinan Pusat Muhammadiyah periode 2022-2027. Sidang Tanwir Pra Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah diselenggarakan di Auditorium Djazman Al Kindi Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) Sukoharjo pada Jumat (18/11/2022). Sidang tersebut mengerucutkan calon anggota PP Muhammadiyah menjadi 39 nama.

Ketua PP Muhammadiyah Haedar Nashir dan Sekretaris PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti kembali masuk dalam daftar 39 nama calon anggota PP Muhammadiyah periode 2022 sampai 2027. Rektor Universitas Muhammadiyah Surakarta Sofyan Anif dan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy juga masuk daftar.

Baca Juga : Momen Puan Satu Mobil dengan Gibran saat Hadir di Muktamar Muhammadiyah Solo

Ada sekitar 2.600 peserta yang akan memilih 13 nama anggota PP Muhammadiyah dari 39 nama itu. Pemilihan akan dilaksanakan pada Sabtu (13/11/2022) malam. Selanjutnya sebanyak 13 nama yang terpilih itu memiliki kewenangan menentukan Ketua Umum PP Muhammadiyah periode selanjutnya.

Berikut 39 nama yang terpilih pada sidang Tanwir Muhammadiyah:

  1. Anwar Abbas: 190 Suara
  2. Syamsul Anwar: 182 Suara
  3. Haedar Nashir: 175 Suara
  4. Saad Ibrahim: 170 Suara
  5. Abdul Mu’ti: 166 Suara
  6. Dadang Kahmad: 165 Suara
  7. Hilman Latief: 165 Suara
  8. Syafiq A. Mughni: 164 Suara
  9. Amirsyah Tambunan: 164 Suara
  10. Busyro Muqoddas: 164 Suara
  11. Agus Taufirqurrohman: 150 Suara
  12. Imam Addaruqutni: 147 Suara
  13. Agung Danarto: 147 Suara
  14. Marpuji Ali: 142 Suara
  15. Muhadjir Effendy: 141 Suara
  16. Ari Anshori: 137 Suara
  17. Ahmad Dahlan Rais: 134 Suara
  18. Sofyan Anif: 130 Suara
  19. Muhammad Ziyad: 125 Suara
  20. Khoiruddin Bashori: 122 Suara
  21. Muhammad Sayuti: 121 Suara
  22. Mamun Murod Al Barbasy: 121 Suara
  23. Irwan Akib: 120 Suara
  24. Mohammad Agus Samsudin: 118 Suara
  25. Hajriyanto Y. Thohari: 115 Suara
  26. Fathurrahman Kamal: 113 Suara
  27. Armyn Gultom: 109 Suara
  28. Zakiyudin Baidhawy: 107 Suara
  29. Agus Sukaca: 106 Suara
  30. Hamim Ilyas: 105 Suara
  31. Untung Cahyono: 103 Suara
  32. M. Rizal Fadilah: 103 Suara
  33. Budi Setiawan: 103 Suara
  34. Ambo Asse: 100 Suara
  35. Bambang Setiaji: 99 Suara
  36. Ahmad Khairuddin: 99 Suara
  37. Asep Purnama Bahtiar: 99 Suara
  38. Syaifullah: 97 Suara
  39. Saidul Amin: 91 Suara

Baca Juga : Tarif OjekMu 48 & ShuttleMu, Penyelamat Terjang Kemacetan Muktamar Muhammadiyah

Pantauan Solopos.com Ketua DPR datang mengenakan pakaian bermotif batik, menggunakan selendang untuk kerudung, dan memakai masker oranye. Puan sempat melakukan swafoto bersama kader Muhammadiyah dan Aisyiyah yang duduk di tribun Stadion Manahan Solo.

Selanjutnya Puan bersama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka masuk satu mobil saat meninggalkan Stadion Manahan Solo setelah pembukaan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah tahun 2022 selesai. Presiden Joko Widodo membuka Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah tahun 2022 di Stadion Manahan Solo pada Sabtu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya