SOLOPOS.COM - Ratusan warga datang dari sejumlah wilayah ke bandara Adi Soemarmo, Ngemplak, Boyolali, Selasa (14/8/2012) siang, untuk menjemput anggota keluarga yang mudik dari Malaysia. Anggota keluarga mereka menjadi TKI. (JIBI/SOLOPOS/Oriza Vilosa)

Ratusan warga datang dari sejumlah wilayah ke bandara Adi Soemarmo, Ngemplak, Boyolali, Selasa (14/8/2012) siang, untuk menjemput anggota keluarga yang mudik dari Malaysia. Anggota keluarga mereka menjadi TKI. (JIBI/SOLOPOS/Oriza Vilosa)

BOYOLALI–Ratusan keluarga dari sejumlah wilayah, Selasa (14/8/2012) siang, menjemput kedatangan TKI dari Malaysia di Unit Pelayanan TKI bandara Adi Soemarmo, Ngemplak, Boyolali.

Promosi Tragedi Simon dan Asa Shin Tae-yong di Piala Asia 2023

Berdasarkan pantauan Solopos.com, mereka ada yang menunggu di lobi dan berhamburan di sejumlah lokasi kawasan bandara. “Saya sekalian sama istri, anak-anak, jemput anak yang kerja di Malaysia dan ini dapat izin mudik,” terang salah seorang penjemput, Ngatemin, warga Plamitan, Kauman, Semarang.

Dia dan penjemput lainnya masih sabar menunggu momen temu kangen anggota keluarga yang bekerja di negeri jiran. Hingga pukul 12.15 WIB, pesawat yang membawa TKI Malaysia belum juga tiba.

Selain para orangtua, warga usia anak-anak juga terlihat menjadi bagian dari pemandangan di tempat penjemputan TKI itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya