SOLOPOS.COM - Ilustrasi pesawat di Bandara Juanda Surabaya di Sidoarjo, Jawa Timur. (JIBI/Solopos/Antara/Eric Ireng)

Gunung Raung meletus membuat Bandara Juanda ditutup pada musim mudik Lebaran 2014. 

Madiunpos.com, SURABAYA – Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya ditutup akibat Gunung Raung meletus. Kepolisian Daerah Jawa Timur merespons cepat penutupan Bandara Juanda itu dengan merangkul Pemprov Jatim menyiapkan angkutan alternatif bagi calon penumpang pesawat yang batal terbang.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

“Kami menyikapi aktivitas Gunung Raung dan adanya penundaan atau pembatalan penerbangan. Kami langsung koordinasi dengan Pemprov Jatim,” kata Kapolda Jatim Anas Yusuf, Kamis (16/7/2015).

Bagaimanapun, dia menegaskan operasional bandara tetap merupakan kewenangan PT Angkasa Pura I (Persero). Menurutnya, koordinasi dengan Dinas Perhubungan dan LLAJ Jatim terkait penutupan bandara akibat Gunung Raung meletus itu dilakukan dalam bentuk penyiapan armada alternatif saja.

“Sifatnya persiapan dan Pemprov Jatim sudah menyiapkan armadanya. Jadi sewaktu-waktu dibutuhkan, armadanya bisa siap mengangkut pemudik yang batal terbang dari Juanda,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya