SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Ketua Tim Sukses Anas Urbaningrum Ahmad Mubarok mengungkapkan, pemilihan Ketua Umum DPP Partai Demokrat kemungkinan dimajukan menjadi Sabtu malam (22/5), mengikuti jadwal penetapan Susilo Bambang Yudhoyono sebagai ketua dewan pembina yang juga dimajukan.

“Kemungkinan pemilihan Ketum DPP PD akan berlangsung malam ini (tidak seperti jadwal dalam agenda acara kongres, yang dicantumkan berlangsung hari Minggu (23/5),” katanya kepada
di sela-sela Kongres ke II Partai Demokrat yang berlangsung di sebuah resor wisata, di Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Sabtu (22/5).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Menghadapi hal itu, demikian Mubarok, yang kini masih menjabat Wakil Ketua Umum DPP PD, pihaknya (kubu Anas Urbaningrum) tetap siap menghadapi kemungkinan itu.

Hal senada ditegaskan oleh Adjie Massaid, selaku Koordinator Nasional Tim Sukses Anas Urbaningrum, yang menyatakan, pihaknya siap menghadapi metode pemilihan apa pun, apakah itu aklamasi atau voting.

“Kami siap saja. Jika paripurna Kongres menghendaki aklamasi, ya oke. Atau, voting dalam bentuk ‘e-voting’, tak masalah,” sambung Henky Luntungan, salah satu pendiri PD, tetapi kini lebih cenderung memilih berada di kubu Anas Urbaningrum.

Sebelumnya, kepada pers, Anas Urbaningrum, mengatakan, pihaknya siap menghadapi calon-calon lainnya dengan metode aklamasi maupun e-voting dalam pemilihan ketua umum yang semula dijadwalkan berlangsung Minggu (23/5).

ant/rif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya