SOLOPOS.COM - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger dan pelatih Manchester United, Jose Mourinho. (Reuters / Jason Cairnduff)

Jose Mourinho menyindir Arsene Wenger setelah MU dan Arsenal berduel.

Solopos.com, MANCHESTER – Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, memberikan pernyataan yang menyindir manajer Arsenal, Arsene Wenger. Mourinho menyebut Wenger gagal membangun Arsenal menjadi tim juara.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Mourinho dan Wenger memang dikenal memiliki hubungan yang tak bagus. Akhir pekan kemarin, keduanya mendapat sorotan karena berduel di laga MU vs Arsenal. Kendati berjabat tangan di akhir laga, suasananya pun nampak canggung.

Laga di Old Trafford itu berakhir dengan skor imbang 1-1. MU unggul lebih dulu berkat gol Juan Mata. Namun Arsenal mampu membalas di menit-menit akhir lewat sundulan Olivier Giroud. Mourinho pun kecewa dengan hasil itu karena sepanjang pertandingan MU lebih banyak menekan.

Mourinho pun berseloroh bahwa dirinya telah kalah di laga itu. Dia merasa seperti kalah untuk kali pertama dari Wenger. Seperti diketahui, Mourinho tak pernah kalah dari Arsenal yang dipimpin Wenger.

Setelah pernyataan itu, Mourinho kembali menyindir The Proffessor, julukan Wenger. Pelatih asal Prancis itu dinilai gagal membangu Arsenal menjadi tim juara. Itu terbukti dari lamanya Arsenal puasa gelar Premier League, yang kali terakhir dimenangi pada 2003/2004 silam.

“Saya bilang kemarin di konferensi pers. Manajer Arsenal belum pernah juara lagi dalam 14 tahun. Saya belum pernah juara lagi dalam 18 bulan,” kata Mourinho seperti dikutip dari Independent.co.uk, Selasa (22/11/2016).

“Dia, dalam 14 tahun, gagal membangun tim untuk jadi juara. Saya sudah ada di sini selama empat bulan. Dan tuntutan cuma diarahkan ke saya dan bukan yang lain. Itu pasti karena karier yang sudah saya lewati, karena saya datang ke klub dan langsung juara,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya